IBA: Bintang Bukan Dilahirkan, Tapi Diciptakan
Kapanlagi.com - Tak hanya tim juri tahap audisi, tim juri inti pun mengalami kesulitan dalam memilih 4 orang peserta terpilih dari Bandung yang akan mengikuti karantina 20 orang dari 6 kota tempat diadakannya ajang pencarian bakat Indonesia Boyband Audition. Self presentation, singing and dancing skill, attitude dan star quality adalah 3 hal pokok yang menjadi penilaian para juri inti.
Self presentation adalah bagaimana peserta menampilkan kualitas personal mereka, baik dari cara berpakaian, berbicara dan pembawaan diri. Penilaian ini dapat terlihat dari cara mereka memperkenalkan diri kepada para dewan juri dan bagaimana cara mereka menjawab pertanyaan-pertanyaan para dewan juri.
Karena sebuah boyband menampilkan pertunjukan menari dan menyanyi, maka kemampuan yang seimbang antara kemampuan bernyanyi dan menari pun menjadi salah satu poin penilaian para juri. Pada intinya adalah mereka mencari bibit-bibit bakat yang akan dan bisa dibentuk menjadi pribadi yang profesional.
Attitude/ manner adalah poin penilaian selanjutnya. Karena menjadi seorang bintang itu tidak gampang, banyak yang tidak siap menjadi seorang bintang karena tidak mempunyai dasar sikap dan tingkah laku pribadi yang baik. Karena mereka akan berhubungan dengan banyak orang dalam aktivitas mereka sebagai boyband, sikap dan tingkah laku yang baik sangat dibutuhkan untuk menunjang ketahanan karir mereka di dunia hiburan.
Advertisement
The last but not the least, star quality adalah salah satu dari poin penilaian para juri. Karena saat ini seorang bintang bukan dilahirkan, tetapi diciptakan. Tetapi bintang yang akan diciptakan lewat ajang “Indonesia Boyband Audition” ini harus mempunyai kualitas yang baik yang siap tampil di dunia hiburan.
So, berani adu kreativitas dan bakatmu di Indonesia Boyband Audition? Jangan lewatkan ajang adu bakat yang masih akan menyambangi Jakarta, Menado, Makassar, Medan, dan Malang persembahan 911 Music dan didukung So Nice serta KapanLagi.com®. Tunggu kami di kotamu dan raih kesempatan jadi bintang.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/prl/boo)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
