Glenn Fredly: Trio Ini Hanya Konsumsi Live
Glenn Fredly
Foto: Anto
Kapanlagi.com - Tompi mengungkapkan bahwa dia tengah memikirkan nama yang pas untuk grup yang ia bikin dengan Sandhy Sondoro dan Glenn Fredly. Tompi juga tak keberatan apabila grupnya dijuluki dengan Trio Divo.
"Memang kita dari awal lagi mikir nama buat kita bertiga, dengan senang hati kalau disebut dengan Trio Divo, sangat menyenangkan," paparnya saat dijumpai di Sinou Kaffee, jalan Panglima Polim V, Jakarta Selatan, Rabu (8/6).
Bergabungnya ketiga solois Indonesia ini semata ingin memperlihatkan bahwa musik tidak hanya sekadar rekaman. Dan ini seakan menjadi komitmen mereka untuk bermusik saja.
"Glenn pernah bilang kalau negara itu bisa jatuh dan bangun karena musik. Dalam hal ini kita mencoba membombardir dimana kita bisa open minded dan membangun serta memberikan alternatif yang mana yang lebih baik kedepannya dalam bermusik," paparnya.
Advertisement
Lebih lanjut Glenn mengimbuhkan bahwa grup ini hanya menjadi konsumsi live saja. Sebelumnya mereka sempat terpikirkan untuk membuat rekaman, namun keinginan tersebut diubah dan diabadikan sebagai pertunjukkan musik saja.
"Yang jelas sih apa yang kita kerjakan, kita gak terpikirkan untuk buat album, ini akan menjadi konsumsi live. Saya bilang ke Sandhy dan Tompi kita bisa bagi, yang jelas kami mau berbicara tentang pemikiran musik kami dan itu sebabnya kami bertiga dalam konser ini benar-benar trully present," tukas Glenn.Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/ato/faj)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
