Gaya Norah Jones Menikmati Kepopuleran

Kapanlagi.com - Norah Jones yang telah menerima 8 Grammy Award pada tahun lalu, mengatakan kehidupannya berubah setelah mendapatkan kepopuleran yang sama sekali tidak diduga itu. Namun, Norah akhirnya mulai bisa menikmati kemansyuran tersebut.

Album pertama Come Away With Me, meledak di pasaran. Bagi sebagian orang, musik jazz bisa dikatakan membosankan, tapi untuk lagu-lagu jazz yang dibawakan Jones enak didengar dan tidak membosankan. Februari 2004 lalu, album Feels Like Home dirilis, dan langsung menduduki chart Billboard Amerika selama beberapa minggu.

Jones mengungkapkan pada AP Radio bahwa gegap-gempita album pertamanya sangat luar biasa, tapi hal itu mulai menyenangkan untuknya. Contohnya, minggu lalu Jones turut bermain dalam konser penghormatan bagi Gram Parson yang telah membawa pengaruh dalam karir musik Jones.

Putri Parson meminta Jones untuk tampil dalam pertunjukkan itu setelah melihat Jones membawakan dua lagu Parson She dan Sleepless Night dalam salah satu konsernya.

“Saya mulai mendengarkan musik jazz sejak tahun 1950. Billie Holiday sudah meninggal sebelum saya lahir tapi Ia masih membawa pengaruh besar pada diriku. Saya rasa, orang-orang masih memiliki pengaruh meskipun mereka sudah tiada,” terang Jones.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kaf/dar)

Rekomendasi
Trending