Ganti Nama, Vierra Lakukan Perubahan Musik dan Logo

Penulis: Adi Abbas Nugroho

Diperbarui: Diterbitkan:

Ganti Nama, Vierra Lakukan Perubahan Musik dan Logo Vierra @foto: KapanLagi.com®/Budi Santoso
Kapanlagi.com - Setelah resmi tidak menggunakan nama Vierra lagi, band yang digawangi Kevin Aprilio, Widi, Trian dan Raka ini memastikan bakal ada perubahan dalam segi aransemen musik.


Hal tersebut disampaikan oleh salah satu personil mereka, Widi, saat ditemui dalam jump pers di Pisa Menteng, Jakarta Pusat, Jum'at (7/12). "Pasti lah ada perubahan musik dari segi aransemennya. Saya, Kevin, Trian dan Raka juga punya kekuatan sendiri dalam bermusik. Ditunggu aja nanti ya," ujar Widi.


Selain itu perubahan nama band juga akan berpengaruh kepada logo mereka. Logo Vierra yang menggambarkan monster bewarna kuning dipastikan juga akan tidak dipakai lagi.


"Kalau logo pasti akan ada perubahan. Tapi, memang kami akuin yang kami banggain itu ya logo monsternya itu, ciri khas Vierra," pungkas Kevin.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/pur/abs/adb)

Reporter:

Mathias Purwanto

Rekomendasi
Trending