Fans Kesha Diminta Bersabar
Kesha @foto:
Kapanlagi.com - Fans berat Kesha harus lebih bersabar lagi untuk menunggu album baru penyanyi nyentrik tersebut. Melalui Twitter, produser Kesha, Doctor Luke menyampaikan pesan agar fans mau bersabar menunggunya.
Doctor Luke berjanji akan merilis album Kesha secepatnya. Ia berujar perlu beberapa waktu lagi untuk menyelesaikan album tersebut dan ia berharap fans mau menantinya dengan sabar.
"we promise there will be new @keshasuxx music soon... it takes time to make it right !!!! please be patient !!!! slower than we thought.. xo," tulis Doctor Luke di akun Twitternya, @TheDoctorLuke.

Twitter Doctor Luke @foto: www.twitter.com
Sebelumnya, Kesha sempat beberapa kali membahas album barunya di berbagai media. Ia menjelaskan bahwa albumnya nanti akan lebih rock and roll dan berbeda dibanding album sebelumnya. Penyanyi kelahiran Tennessee ini juga mengungkapkan bahwa tidak akan ada nuansa kesedihan di album tersebut.Â
Advertisement
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(twt/adb)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
