Ellie Goulding Curhat Mengenai Lagunya 'Beating Heart'

Ellie Goulding Curhat Mengenai Lagunya 'Beating Heart' Ellie Goulding/Wepluggoodmusic®

Kapanlagi.com - Seperti yang diketahui, salah satu lagu Ellie Goulding Beating Heart, terpilih sebagai soundtrack dari film DIVERGENT. Kalau filmnya membahas mengenai sebuah dunia yang dipisah-pisah, lagu Ellie sendiri menceritakan mengenai seseorang yang bertemu kembali dengan orang yang Ia cintai.


"Beating Heart itu bercerita tentang jauh dari seseorang atau sadar bahwa kamu akan selalu terpisah dari orang yang kamu cintai," ungkap Ellie pada MTV News.


"Rasanya sakit banget, namun itu juga memberi sebuah harapan buat kedua orang tersebut untuk bertemu kembali. Aku pikir lagunya menceritakan mengenai hal itu. Bahwa dua orang yang saling mencintai itu memang seharusnya saling terpisah satu sama lain dan tidak bersama," lanjutnya.


Menurut sang sutradara, Neil Burger dan supervisor dari film tersebut, Randall Poster, Ellie adalah suara batin dari karakter utama film itu, Tris. Jadi sangat masuk akal jika lagu Beating Heart, yang jadi ending film tersebut, harus berhubungan dengan kehilangan seseorang.



Video by: EllieGouldingVEVO


(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(mtv/gtr)

Rekomendasi
Trending