Ed Sheeran Memar-Memar Setelah 'Diculik' The Wanted
Ed Sheeran
Kapanlagi.com - Penyanyi asal Inggris, Ed Sheeran, mengungkapkan bahwa dia terlah 'diculik' oleh boyband The Wanted. Ed mengaku tak tahu diajak kemana oleh kelima pemuda tersebut, dia dipaksa masuk ke dalam bis tur mereka dan mulai berpesta.
Ed mengaku pesta di dalam bus berlangsung liar, Banyak bir, dan entah berapa botol yang ia minum. Setelah pesta Ed mengaku tubuhnya memar-memar tanpa dia ingat apa penyebabnya.
Saya mendapat memar-memar dan lainnya. Saya nggak tahu dari mana mereka berasal. Malam itu cukup menyiksa mental," ujarnya.
Menurut penuturan Ed, pesta ini diadakan oleh The Wanted untuk memperingati kemenangannya memperoleh Grammy awards. Sementara itu The Wanted diakui oelh banyak orang sebagai biangnya pesta.
Advertisement
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(ent/faj)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
