Dukung Aksi Black Lives Matter, Usher Suarakan Aspirasi Berbeda!

Penulis: Editor Kapanlagi.com

Diperbarui: Diterbitkan:

Dukung Aksi Black Lives Matter, Usher Suarakan Aspirasi Berbeda! Foto: Usher Terrence Raymond IV, penyanyi R&B. (Kredit: kapanlagi)

Kapanlagi.com - KLovers pasti tahu kan, banyak sekali artis hollywood papan atas ikut menyuarakan aksi Black Lives Matter baru-baru ini. Mulai dari Halsey, Ariana Grande, Michael B. Jordan, Camila Cabello, Shawn Mendes, hingga Rapper J. Cole yang memboyong keluarganya ikuti aksi ini. Bahkan mereka turun langsung ke jalanan menjadi demonstran.

Namun musisi satu ini lakukan hal berbeda loh dalam mendukung aksi ini. Siapa yang tak kenal dengan Usher Terrence Raymond IV, pemilik album Confessions dengan penjualan minggu pertama tertinggi dalam sejarah.

Dilansir dari RollingStone, Jumat (26/6/2020) pukul 10.35, setelah merilis lagu SexBeat bareng Lil Jon dan Ludacris, California bareng Tyga, dan album solo terakhirnya Hard II Love di tahun 2016, Usher kembali merilis single terbarunya I Cry.

Lagu yang dibuat oleh Usher diduga merangkul rasa emosional dalam aksi Black Lives Matter ini. Usher berbagi catatan di media sosial bersamaan dengan rilisnya lagu ini, dengan menulis sepenggal pesan tersirat bahwa ia ingin mengajari putra-putranya tidak apa-apa bagi seorang pria untuk merasakan emosi mendalam dan menangis.

Dia mengaku dibesarkan untuk menjaga perasaan seperti itu, dan ia ingin memberikan cara yang berbeda untuk anak-anaknya ketika karantina selama pandemi COVID-19 dan menyaksikan kematian George Floyd dan yang lainnya.

"Seperti banyak orang, saya menjadi semakin frustrasi dengan lambatnya masalah ini selesai," ujarnya. “Saya menjadi sangat tertekan memikirkan semua putra yang kehilangan ayah mereka karena kebrutalan polisi, ketidakadilan sosial dan kekerasan; para putri dan ibu juga. Jadi saya kembali ke lagu ini dan sadar itu dimaksudkan untuk masalah saat ini, jadi saya menyelesaikannya dan ini hasilnya,” lanjutnya.

Ikuti aksi Black Lives Matter, musisi R&B ini menyumbangkan hasil dari lagu I Cry ke Perusahaan Pendukung Inisiatif Lokal (Local Initiatives Support Corporation), yang memberikan bantuan dan dukungan kepada organisasi berbasis masyarakat dan usaha kecil milik minoritas yang sangat terpukul oleh COVID-19. Usher akan membawakan lagu itu langsung untuk pertama kalinya Sabtu, 27 Juni, selama konser Global Goal: Unite for Our Future yang dipandu oleh Global Citizen.

Berbeda dengan lagu emosional lainnya, di lagu ini KLovers akan ditawarkan genre pop dengan iringan piano yang sangat indah oleh alunan suara dan lirik musisi ini. Penasaran dengan lagunya? Silahkan tonton video di bawah ini

 

Penulis : Febby Novenda

 

 

 

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/mag)

Rekomendasi
Trending