Diperbarui: Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Dalam rangka merayakan ulang tahun ke-12, Lippo Mall Kemang mengusung tema Romansa Dua Belas dengan menghadirkan penampilan istimewa dari dua bintang musik berbeda generasi, Dikta Wicaksono dan band legendaris /rif. Acara yang berlangsung pada hari Sabtu, 28 September di Avenue of The Stars ini berhasil menyita perhatian para pengunjung.
Dikta, penyanyi yang dikenal sebagai idola milenial, tampil dengan penuh pesona. Dengan memainkan sembilan lagu, ia mampu membius penonton yang hadir. Gaya khasnya yang dinamis dan kemampuan bermain gitar menambah keistimewaan penampilan malam itu.
Para penggemar tampak antusias, mengiringi setiap lagu yang dinyanyikannya. Setelah Dikta, panggung dibanjiri nostalgia saat /rif mengambil alih. Band yang populer di era 90-an ini membuka penampilannya dengan lagu Radja, salah satu hits terkenal dari album mereka.
Advertisement
(Credit: Istimewa)
Penampilan mereka dengan konsep Strings menambah keunikan dan keseruan acara, menjadikannya puncak dari rangkaian perayaan musik dalam peringatan anniversary Lippo Mall Kemang.
Penggemar /rif pun tidak kecewa. Lagu-lagu klasik seperti Bunga, Jeany Anak Mami, dan Loe Tu Ye menggugah kenangan masa lalu dan memicu semangat para penggemar. Aksi panggung band yang digawangi oleh vokalis Andi ini berhasil menarik perhatian dan membuat penonton terhanyut dalam suasana.
Dimas Aditya Kusuma, Direktur Mall Lippo Mall Kemang, menjelaskan, “Sesuai janji kami bahwa kami akan menghadirkan 2 genre musik yang juga akan mewakili beberapa generasi. Kali ini kami memilih 2 genre musik pop dan rock, mewakili generasi milenial dan band yang lahir di era 90-an.”
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
“Dengan sajian musik ini, kami memastikan bahwa Avenue of The Stars telah menjadi tempat ideal bagi warga Jakarta untuk hang out dan menikmati musik berkualitas,” lanjut Dimas.
Kehadiran kedua artis ini tidak hanya memberikan hiburan, tetapi juga menciptakan momen berharga bagi pengunjung yang datang. Suasana yang riuh dan penuh energi membuat malam itu tak terlupakan. Di akhir acara, pengunjung diajak untuk berdiri dan bergoyang bersama, menciptakan pengalaman yang interaktif dan seru.
Advertisement
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
Advertisement