Diperbarui: Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Festival kreatif tahunan IDEAFEST kembali digelar di tahun ini untuk kesembilan kalinya. Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, IDEAFEST 2020 akan diselenggarakan secara virtual pada 5-15 November 2020 dengan berbagai program seperti Talks & Conference, IdeaSpark Forum, Virtual Experience Expo, Music dan F&B.
Mengusung tema Restart, IDEAFEST 2020 mengajak masyarakat untuk memulai dan kembali membangun ekonomi. Tidak hanya untuk bertahan di situasi pandemi, tapi juga melihat 2020 sebagai peluang baru.
“Salah satu cara untuk dapat bertahan melewati masa pandemi ini adalah dengan tetap produktif, kreatif dan inovatif. Sehingga kegiatan ini dapat mendorong dan memberikan dampak ekonomi, termasuk keterlibatan generasi muda dalam komunitas kreatif di Indonesia,” ujar Ben Soebiakto, CEO Samara Media & Entertainment saat jumpa pers virtual, Selasa (27/10).
Advertisement
Istimewa
Deretan figur inspiratif pun akan hadir di IDEAFEST 2020 antara lain Baim Wong, Raisa Andriana, Najla Bisyir, Tantri Namirah, Jonathan Sudharta, Keenan Pearce, Marissa Anita, Dominique Diyose, Faye Simanjuntak dan masih banyak lagi.
Tak hanya menghadirkan figur inspiratif dari Jakarta saja tapi juga dari luar Jakarta. Sementara itu, dua anak muda berbakat yakni Jovial da Lopez dan Fathia Izzati didapuk menjadi host virtual IDEAFEST 2020.
“Kita juga mengundang talent-talent terbaik bukan dari Jakarta tapi juga luar Jakarta. Di tahun ini kami menghadirkan virtual host selama festival, Jovial da Lopez dan Fathia Izzati, dua top YouTuber Indonesia yang akan menemani audience,” ujar Ben Soebiakto.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
IDEAFEST 2020 dapat disaksikan melalui www.ideafest.id atau platform streaming Vidio. Sementara untuk harga tiket tersedia dalam dua kategori yaitu Live (Rp. 200.000) dan Live and Rewind (Rp. 450.000) di mana penonton dapat menyaksikan kembali berbagai program IDEAFEST 2020 sampai 31 Desember 2020.
Advertisement
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/rhm/frs)
Advertisement