Dhani: Sah-Sah Saja Ariel Solo Karir
Ahmad Dhani
Kapanlagi.com - Menjadi musisi yang ingin maju, tidak boleh hanya terpaku pada satu hal saja. Seandainya sang musisi berkeinginan untuk mengembangkan bakat lebih jauh, maka sah-sah saja jika ia berkarya dengan cara lain - meski tak harus meninggalkan apa yang telah diraihnya. Sama seperti seorang vokalis band yang ingin bersolo karir. Bagi Ahmad Dhani hal itu wajar saja.
Menanggapi rencana Ariel - vokalis Peterpan yang ingin bersolo karir, Dhani beranggapan hal tersebut sama sekali bukan suatu kesalahan. "Ya sah-sah saja Ariel solo karir. Ariel punya andil besar terhadap Peterpan karena dia vokalis," ujarnya.
Ahmad Dhani
Dhani juga tidak akan menolak jika nantinya Ariel akan memilih manajemen miliknya, Republik Cinta Management sebagai tempatnya bernaung apabila akan bersolo karir. "Mungkin saja, yang pasti kalau solo kan enak, duitnya nggak dibagi-bagi," tukas pencetak musisi berbakat seperti The Virgin dan T.R.I.A.D ini.
Berarti, Dhani sudah siap menerima Ariel saat ini? "Tertarik sih, tapi bukan untuk saat ini," jawabnya singkat saat ditemui di Kantor MD Entertainment, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (10/5) kemarin. Â
Advertisement
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/ato/boo)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
