Densha Sumbang Lagu Untuk Jepang

Densha Sumbang Lagu Untuk Jepang Densha

Kapanlagi.com - Bencana gempa bumi dan Tsunami yang melanda Jepang beberapa waktu, mengundang keprihatinan para musisi Indonesia, seperti grup band Densha. Kelompok musisi asal Jakarta ini, secara tidak langsung mengaku terpukul dengan bencana yang terjadi di Jepang.

Maklum saja karena nama Densha diambil dari sebuah kereta listrik Jepang. Menurut sang vokalis Iky, bencana yang terjadi di Jepang, adalah bencana terbesar di dunia yang pernah terjadi. Dan semoga saja moril dan kepercayaan diri bangsa Jepang bisa pulih dan bangkit kembali.

"Densha (kereta listrik dalam bahasa jepang) lebih pada filosofinya yang kita suka. Bencana terbesar di dunia, semoga bisa terbangkit dari Jepang." ujar Iky saat di temui di Konser Kokoro No Tomo di Auditorium BPPT Jakarta (26/3).

Sebagai grup band yang terinfluens dengan kosakata Jepang. Densha tidak mau ketinggalan menyumbangkan beberapa lagu di Konser Amal Kokoro No Tomo One Heart For Jepang. Iky mengungkapkan, keterlibatan mereka di dalam konser tersebut adalah sebuah bentuk keprihatinannya Densha atas musibah yang terjadi di negeri Matahari terbit.

"Ya kita turut prihatin dengan musibah yang terjadi Jepang. Dan buat konser di Jepang itu adalah cita-cita kita," terang Iky.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/buj/faj)

Rekomendasi
Trending