Dekat Dengan Penggemar, Nidji Siapkan Website
Nidji
Kapanlagi.com - Grup band Nidji tengah menyiapkan sebuah website untuk lebih mendekatkan diri dengan fans. Bagi Nidji, dunia maya saat ini mempunyai peranan yang sangat penting, salah satunya untuk popularitas dan komunikasi dengan fans.
"Bahkan kami percaya bahwa masa depan ada di dunia digital. Karena udah gak ada tembok antara fans dan idola. Bisa konek langsung ke fans," ucap Giring dalam konferensi pers Yahoo! OMG Award di Amor Kemang, Jakarta Selatan (1/11).
Seperti halnya saat Nidji akan membuat album Liberty (2011), mereka melakukan sharing dengan fansnya lewat dunia maya. "Album Liberty itu kami nanya ke fans. Mereka lagi suka lagu yang seperti apa, galau atau ga. Dengan fans interaksi lebih tinggi," lanjutnya.
Rencananya band ini akan melaunching website resminya yang berisi konten segala hal tentang Nidji, baik konten visual, video, lirik, dan lainnya.
Advertisement
"Sedang develop. Isinya gak dari mana-mana, pokoknya segala info tentang Nidji, kami doang. Eksklusif ama fans. Ini cara hargai fans yang telah support sampai sekarang. Dari album pertama, mereka masih stay. Isinya sih tentang sesuatu yang fresh dari kami serta official merchandise," tukas Ariel.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/ato/rea/faj)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
