Kapanlagi.com - Judika meraih Multi Platinum Award, setelah album Teruslah Berharap terjual sebanyak 580.000 keping. Tak butuh waktu lama, album fisik di bawah nauangan label DAD (Dua Anak Deo) yang bekerjasama dengan JMSI (Jagonya Musik dan Sport Indonesia) selama 10 bulan.
Bapak anak dua ini sebut pencapaian itu jadi hadiah Natal buatnya. Ia mengaku bersyukur dengan pencapaiannya. Apalagi penjualannya di tengah kondisi pandemi covid-19.
"Aku merasa sangat bersyukur bisa sampai ke 580.000 copy dibeli dengan harga yang tidak murah ya untuk kondisi sekarang ini. Bangga sekali. Ini hadiah Natal buat aku," kata Judika, di KFC Tebet Barat, Jakarta Selatan, Sabtu, (3/12).
“Lebih banyak ngerjain di rumah karena pandemi enggak bisa ngerjain dengan banyak orang jadi, kita kirim-kiriman musiknya,” ujar Judika.
“Hampir 3 bulan atau 4 bulan pertama, saya bikin karya dari rumah. Saya memberikan pesan teruslah berharap dalam album ini,” sambungnya lagi.
Album Teruslah Berharap merupakan album ketujuh dari Judika yang digarap secara perdana melalui label musik DAD (Dua Anak Deo). Di dalamnya, Judika menghadirkan 10 lagu yang maknanya memiliki ambiguitas sesuai dengan penafsiran para pendengar.