Corinne Bailey Rae Mampu Hangatkan JJF 2011
Corinne Bailey Rae di JJF 2011
Foto: Bambang
Kapanlagi.com - Kualitas suara dan performance yang ditampilkan Corinne Bailey Rae di ajang International Java Jazz Festival mampu mengundang pasang mata menuju Hall D2 JiExpo Kemayoran, Jakarta. Bahkan ruang tersebut penuh sesak oleh penonton yang kebanyakan anak muda bersama pasangannya. Alhasil tak ada ruang lagi kala Corinne unjuk suara kali pertama sambil menenteng gitar.
Mengenakan potongan atasan off shoulder dengan detil payet dipadu celana hitam, perempuan berambut ikal ini langsung melantunkan Are You Closer. Usai lagu tersebut disusul Closer, Till It Happens To You, Paper Dolls, I'd Do It All Again, Is This Love, Feel Like The First Time, The Blackest Lily, Like A Star, Put Your Record On, Wanna Be Your Lover, I'd Like To Call It Beauty, dan The Sea.
Layaknya konser, Corinne pun berusaha berdialog di sela-sela lagu. Pun kala dia akan memetik gitar secara solo. Bahkan pada lagu The Sea, Corinne sempat memainkan alat musik sejenis kecapi elektronik sebagai pengiring. "So great you're sing along with me," ujarnya usai membawakan lagu Put Your Record On dan langsung disambut tepuk tangan, Jumat (4/3).
Sebagai bagian performance, Corinne pun kerap melempar senyum kepada penonton, usai maupun sebelum menyanyikan lagu berikutnya. Suasana yang cukup dingin oleh pendingin ruangan seperti terasa hangat.Â
Advertisement
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/dis/boo)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
