Chris Cornell, Vokalis Soundgarden - Audioslave Meninggal Dunia
Chris Cornell
Kapanlagi.com - Kabar mengejutkan datang dari ChrisĀ Cornell. Vokalis dari SoundgardenĀ serta AudioslaveĀ ini dikabarkan meninggal dunia di usianya yang memasuki 52 tahun.
Hal ini dikabarkan oleh rekan dekatnya. Menurut sumber The Associated Press, Cornell meninggal pada Rabu malam (17/5), di Detroit, Michigan.
Kematian Chris Cornell terbilang mendadak dan tak terduga. Masih belum diketahui secara pasti apa penyebab utama berpulangnya pria yang memiliki range suara luas ini. Memang pihak keluarga meminta para petugas medis yang menangani masalah ini agar menjaga privasi.
Advertisement
Cukup menarik jika melihat track record pria yang lahir dan besar di Seattle, Washington ini. Ia merupakan salah satu orang yang berjasa atas gencarnya gerakan grunge pada masanya. Yap, ia membentuk Soundgarden pada tahun 1984 bersama Kim Thyail dan Hiro Yamamoto.
Chris Cornell Ā© Splashnews.comSoundgarden dikenal sebagai band grunge pertama yang berhasil menembus major label. Mereka dikontrak oleh A&M pada tahun 1988 sebelum Nirvana, Pearl Jam dan Alice in Chains.
Setelah bubar, Cornell membentuk sebuah proyek bernama Audioslave. Band ini beranggotakan para personel Rage Against The Machine yakni Tom Morello, Tim Commerford dan Brad Wilk. Pada tahun 2007, Cornell memutuskan keluar. Dan di tahun 2010 ia menjalankan lagi Soundgarden.
Terakhir, Cornell sempat reuni dengan Audioslave di atas panggung pada tahun 2016. So long for you Mr. Cornell!
Jangan Lewatkan!
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(the/otx)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
-
Teen - Lifestyle Gadget Smartwatch Kece Buat Gen Z yang Stylish, Fungsional, dan Nggak Bikin Kantong Kaget
