Diperbarui: Diterbitkan:
Kapanlagi.com - The Weeknd akhirnya konfirmasi kolaborasi terbarunya dengan Calvin Harris. Pria bernama asli Abel Makkonen Tesfaye tersebut mengonfirmasinya langsung lewat Twitter dan Instagram pribadinya. Lagu terbaru dengan judul 'Over Now' kabarnya akan dirilis pada Jumat (28/08) mendatang. "Over Now. Jumat. @calvinharris" cuitnya pada akun Twitter dan Instagramnya pada hari Minggu kemarin. Tak hanya itu, Calvin Harris juga memposting poster kolaborasi terbaru mereka dengan caption "Baru, pada hari Jumat ini. @theweeknd" pada Instagram miliknya.
Kolaborasi keduanya sudah diduga oleh para fans. Pada minggu lalu, The Weeknd memberi kode lewat Instagramnya dengan mengunggah foto lama mereka saat sedang minum. "Jangan terlalu bingung" tulis penyanyi asal Canada tersebut. Sontak unggahannya membuat para fans berkomentar terkait kolaborasi mereka. Calvin Harris sendiri membagikan klip ‘Over Now’ pada Instagram Story miliknya. Lagu 'Over Now' akan menjadi kolaborasi pertama mereka.
The Weeknd sendiri baru-baru ini telah menggelar konser virtual di Tik Tok. Ia menyanyikan beberapa lagu dari album terbarunya AFTER HOURS. Konser tersebut digelar pada 7 Agustus lalu. Selain menyanyikan lagu pada album terbarunya, mantan dari Selena Gomez tersebut juga memberi kode para penggemarnya mengenai lagu terbarunya. Konser virtual dengan durasi 20 menit dan bertajuk "The Weeknd Experience" ini juga menjadi acara donasi untuk pandemik yang terjadi sekarang ini.
Advertisement
Sementara itu, diperkirakan lagu 'Over Now' akan ditampilkan pada album terbaru Calvin Harris. DJ berusia 36 tahun tersebut terakhir merilis lagu duet bersama Rag'n'Bone Man dengan judul 'Giant'. Ia juga terakhir kali merilis single pada Januari lalu dengan judul ‘Love Generator’ yang masuk dalam proyeknya yang bernama "Hypnagogic (I Can't Wait)" and "CP-1".
Berbeda dengan Calvin Harris yang sudah lama tak melakukan kolaborasi dengan musisi Hollywood, The Weeknd justru baru-baru ini keluarkan remix kolaborasinya bersama Doja Cat. Ia dan Doja Cat membuat remix pada lagu 'Blinding Light' di album AFTER HOURS. Lagu 'Blinding Light' bukanlah satu-satunya lagu remix pada album keempatnya tersebut. Beberapa lagu tersebut seperti 'Heartless' yang ia remix dengan rapper Lil Uzi Vert, 'Blinding Light' juga ia buat remix dengan versi Chromatics, dan 'Save Your Tears' yang ia remix dengan versi OPN (Oneohtrix Point Never).
The Weeknd pada akhir bulan ini juga siap mendatangi salah satu ajang penghargaan Hollywood terbesar, MTV Video Music Awards. Ia juga mendapatkan enam nominasi, yang diantaranya ada Video of the Year dan Artist of the Year. Selain The Weeknd, beberapa artis seperti Miley Cyrus, Lady Gaga dan Ariana Grande, Roddy Ricch, BTS, J Balvin, Maluma, dan lainnya juga telah dikonfirmasi untuk acara penghargaan tahunan tersebut.
Penulis: Erina Agustin
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/mag)
Advertisement