Diterbitkan:
Tangga menandai pembubaran diri mereka dengan merilis single Tak Kemana Mana di situs Soundcloud. Lagu yang bertempo pelan serta memiliki makna yang dalam membuat para fans terhanyut dalam manisnya sebuah perpisahan.
"Tangga, jangan kemana mana please :(," kata Nidyaaw. "Kita sedang bahagia, jangan buat waktu menerka-nerka akhirnya," tambah MegaAyu.
Sejak muncul tahun 2005 lalu, Tangga berhasil jadi favorit bagi semua orang. "Tangga salah satu musisi favorit gue dari jaman SMA :") jangan kemana kemana ya :")" tulis Jasicka Indri. "Dari SMP dan sekarang semester 4 masih tergila-gila. Jangan kemana-manaa," kenang Monabachtiar.
Advertisement
Tidak jarang, empat album penuh yang dirilis oleh Tangga, seltitled, CINTA BEGINI, OST LOST IN LOVE, dan UTUH jadi musik yang mengiringi kehidupan sebagian orang.
"9 tahun ya? Selama itu juga, kalian ada buat saya. Makasih," ungkap Isti Toha. "Terima kasih buat semua soundtrack dalam kehidupan percintaan gue selama 9 tahun belakang :')," cerita Blackreddish.
Tangga pun mengungkapkan rasa bahagianya saat membaca komentar dan testimoni dari para fans atas lagu Tak Kemana Mana. "Terima kasih atas dukungan kamu untuk lagu terbaru kami, Tak Kemana Mana. Senang mendengar respon positifnya," balas Tangga di Twitter.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/trn)
Advertisement