B Three Akan Beri Kejutan di Pesta Tahun Baru
Nola dan Suami
Foto: Deni
Kapanlagi.com - Tahun baru oleh B Three dijadikan momen untuk menghibur penggemarnya. grup vokal yang terdiri dari Nola, Widi dan Cynthia ini dijadwalkan akan mengisi acara di salah satu hotel baru di Bogor. Apa saja kira-kira persiapan yang mereka lakukan?
"Kita tengah teknikal meeting terus untuk konsepnya. Bahan dari kita untuk memberikan yang terbaik di acara nanti," ujar Nola yang ditemani suaminya Baldy Mulya saat dijumpai usai tampil mengisi acara di Srikandi Award yang digelar di Balai Kartini, Jakarta, Selasa (21/12) malam.
Dalam pesta pergantian tahun yang berkonsepkan colorful party nanti para personel B Three akan memakai kostum penuh warna. Bagi Nola hal ini tidak menjadi masalah asal mereka nyaman memakai kostum tersebut.
"Kebetulan acara nanti bertema colorful party. Jadi penuh warna, modelnya juga. Yang penting pakaian yang dikenakan nyaman di badan kita," paparnya yang memilih tahun baru di Bogor karena bosan di Jakarta dengan kemacetannya.
Advertisement
Ada kejutan yang diberikan B Three di acara itu? "Maaf belum bisa kasih tahu. Ntar bukan kejutan namanya kalau dikasih tahu," pungkasnya sambil tersenyum.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/dis/faj)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
