Ashlee Simpson Siap Buat Album Dengan Warna Baru

Kapanlagi.com - Bintang cantik Ashlee Simpson secara medley telah membawakan sejumlah lagu Madonna, Blondie dan juga Prenters dalam tur terbarunya. Hal ini kemudian memberinya ide mengenai musiknya di album terbarunya nanti.

"Musim panas ini, ketika saya tidak sedang tur, saya akan mulai untuk menulis sebuah album baru dan untuk sementara akan terfokus pada hal tersebut. Saya akan mengusung musik era tahun 80-an. Saya sangat bersemangat untuk menulis album terbaru saya ini," ujarnya seperti dikutip dari mtvasia, Selasa (29/3) ini.

Tentu saja ini akan menjadi album keduanya setelah cukup sukses dengan album debutnya, Autobiography-nya. Pada album pertama Simpson terfokus pada perpisahan hubunganya dengan seorang pria dan juga mulai berhubungan dengan pria lainnya (yang tentu saja Ryan Cabrera). Namun pada album ini, Simpson menegaskan akan lebih bercerita banyak tentang kehidupan pribadinya.

"Saat ini, saya berhubungan dengan banyak hal, kamu tahu, dengan diri saya sendiri dan juga dengan hubungan yang lainnya dalam album rekaman sebelumnya. Jadi ini sangat baik untuk kembali ke studio dan mulai untuk menulis. Saya benar-benar punya banyak hal untuk dikatakan," paparnya.

Proyek lainnya, ia juga akan segera tampil berakting. "Saya senang tampil di film lainnya. Dan sekarang saya tengah memulai untuk melihat-lihat cerita. Saya merasa saya punya banyak hal untuk dipelajari dan saya tidak sabar untuk mempelajari karakter-karakter baru," tegasnya.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(*/dar)

Rekomendasi
Trending