Alexa: Lagu Bebas Dibikin di Taksi
Alexa
Kapanlagi.com - Ada yang unik dalam proses terbentuknya single Bebas milik Alexa. Satria mengungkapkan jika dia membuat lagu ini di Taksi. Dia terinspirasi dari rekan sebandnya yang merasa bebas karena tinggal bertiga saat ini.
"Lagu ini dibikin di taksi, dari idenya anak-anak. Karena kita tinggal bertiga, terus kebetulan ada ide. Sekarang kita udah bebas, udah ada beberapa...semua keluh kesahnya udah lepas, terus tiba-tiba terbersit kata Bebas untuk judul lagu ini. Bikin deh, 5 menit jadi, langsung latihan di studio. Aransemen sama anak-anak, 3 hari rekaman, kelar deh," ujar Satrio saat dijumpai di kantor KapanLagi.com beberapa waktu yang lalu.
Alexa menuturkan jika materi single kali ini berbeda dengan karya sebelumnya. Kebebasan mereka dalam berekspresi menjadi pengaruh besar bagi Alexa sehingga mereka membuat single dengan tempo upbeat berbeda dari sebelumnya.
"Sebenarnya kalau beda banget di Alexa sih enggak, karena di album-album sebelumnya juga banyak yang upbeat. Cuma, ini adalah pertama kali Alexa ngeluarin single yang bener-bener upbeat. Benar-benar gak ada mikir jualan bla bla bla... jadi benar-benar hanya pure kebebasan berekespresi, pure untuk ngasih sesuatu ke teman-teman yang sudah mengenal Alexa dan lagunya gratis," tukas Fajar.Â
Advertisement
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/win/faj)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
