Album Baru Jacko Hadirkan 50 Cent
50 Cent
@ Splashnews.com
Kapanlagi.com - Album terbaru Michael Jackson yang akan segera rilis bakal lebih menarik dengan kontribusi beberapa penyanyi dalam beberapa lagu. Dikabarkan bahwa rapper asal AS, 50 Cent, Lenny Kravitz, dan Akon akan 'hadir' dalam album ini.
Dalam album yang dirilis setelah The King of Pop tiada ini, 50 Cent, yang bernama asli Curtis Jackson, akan menjadi 'bintang tamu' dalam lagu Monsters.
Sedangkan, Akon mendapat kehormatan dengan menyanyikan Hold My Hand, yang akan menjadi single pertama yang dirilis dari album ini. Akon mengaku bahwa lagu ini benar-benar mengagumkan, indah, dan layak dikenang.
Album Jacko ini akan menampilkan 10 lagu dan dijadwalkan untuk rilis pada 14 Desember nanti. Walau beberapa kabar menyatakan bahwa vokal yang ada di dalamnya bukan Jacko, namun Sony Music sudah membantahnya dan menyatakan bahwa mereka yakin bahwa lagunya akan dipersembahkan dengan suara asli sang legenda musik pop.  Â
Advertisement
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(spl/mae)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
