Album Adele Akhirnya Terlempar Dari 10 Besar

Adhib Mujaddid  |  Selasa, 12 Juni 2012 06:33
Album Adele Akhirnya Terlempar Dari 10 Besar
Adele @foto: Digitalspy.com

Kapanlagi.com - Untuk pertama kalinya sejak Januari 2011 album Adele yang bertajuk 21 haru keluar dari 10 besar tangga top album Inggris. Album tersebut kini menempati posisi ke-12 setelah 72 minggu sebelumnya selalu tercantum di tangga lagu tersebut.

Album 21 menjadi album terlaris kelima Inggris sepanjang masa dan menyejajarkan dengan album-album milik Queen, Abba dan Oasis. Sejak awal dirilis, album ini telah terjual sekitar 4.340.000 keping.

Namun album ini kemungkinan akan kembali masuk ke dalam jajaran 10 album terbaik Inggris bila Adele kembali merilis ulang albumnya dengan beberapa lagu baru sesuai rencananya. Seperti yang diberitakan sebelumnya, Adele berharap bisa merilis beberapa single tahun ini.

Walau terlempar dari tangga 10 album terbaik, namun sejatinya album 21 merupakan album yang fenomenal. Berkat album ini pula Adele mampu meraih 6 piala Grammy Awards 2012 dan 2 piala Brit Awards 2012.