Akhirnya, Konser Monokrom Tulus Sukses Memukau Jakarta!

Penulis: Tantri Dwi Rahmawati

Diterbitkan:

Akhirnya, Konser Monokrom Tulus Sukses Memukau Jakarta!
Tulus © KapanLagi.com/Bambang E. Ros

Kapanlagi.com - Setelah sukses digelar di Bandung November lalu, Konser Monokrom Tulus akhirnya kembali terselenggara pada Rabu, 6 Februari 2019 di Istora Senayan, Jakarta.


Antrean panjang terlihat mengular di depan Istora sebelum konser dimulai. Pantas saja, Sebanyak 4500 tiket ludes terjual. Menariknya lagi, tersedia 300 tiket tambahan dan 1000 tiket undangan, jadi total kurang lebih sebanyak 5800 orang memenuhi Istora Senayan pada Rabu (6/2) malam.


Konser dimulai pukul 20.18 WIB dengan diiringi lantunan lagu kebangsaan 'Indonesia Raya'. Dengan tampilan panggung yang megah beserta layar LED berbentuk persegi panjang khas logo konser Monokrom di atas panggung, membuat visual yang asyik dipandang mata.


Sebelum Tulus naik panggung, ada dua orang yang dipanggil terlebih dahulu. Mereka merupakan Sutradara musik yang juga kakaknya sendiri, Ari Renaldi dan sang produser musik, sepertinya sebagai tanda penghormatan.

1. Sapa Penggemar

Baru sekitar 20.30 WIB, riuh teriak penonton pecah menyambut seseorang dengan postur tinggi besar berbaju serba hitam lengan panjang, berdiri tegak di atas panggung. Yap, jelas saja dialah Tulus yang berdiri dengan senyum lebar. Ingin menyapa seluruh penggemarnya, Tulus pun berjalan dengan santai sambil melambaikan tangan.

'Baru' menjadi lagu pembuka di konsernya dengan lighting yang memukau. Semburan lampu putih dan coklat seringkali dengan indah memancar, memutari panggung dan sekelilingnya. 'Jatuh Cinta' langsung menyambung untuk menjadi lagu kedua.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Ceritakan Album

"Apa kabar teman-teman? Perkenalkan nama saya Tulus. Saya berusaha untuk rileks. Bantu saya untuk tidak terlalu tegang malam ini. Untuk konser yang telah dipersiapkan sejak lama ini," sapa tulus membuka konser tunggal kedelapannya.

Sambutannya pun terus berlangsung. Pria kelahiran Bukitinggi, Sumatera Barat ini lalu menceritakan perjalanannya bagaimana album pertama hingga albumnya yang ketiga tercipta, mulai dari latar belakang hingga filosofi tiap albumnya.

"Tidak disangka, kaki ini terus melangkah hingga terciptanya album ketiga. Semua yang hadir malam ini harus berbahagia. Ada yang dateng sendirian?" Tanya tulus sambil tersenyum dan bersiap untuk lanjut bernyanyi.

3. Lagu Pertama

Setelah pembukaan yang cukup panjang, Tulus seperti baru membuka konser sesungguhnya. Dua lagu sebelumnya seperti menjadi lagu pemanasan. Setelahnya, Tulus menyanyikan 'Gajah' yang ia anggap sebagai lagu pertama.

Lampu seketika berubah menjadi nuansa biru ketika 'Ruang Sendiri' dinyanyikan. 'Tukar Jiwa', lagu yang penuh rasa empati untuk seluruh kejadian, seakan menciptakan suasana konser seperti yang diinginkan.

Suasana menjadi syahdu ketika 'Cahaya' dibawakan oleh Tulus. Uniknya, cahaya dari lampu handphone tiba-tiba kompak menyala mengiringi lagu. Usai bernyanyi, nampaknya Tulus mulai piawai bicara di atas panggung karena selalu menghadirkan tawa dan tepuk tangan para penonton.

4. Gajah dan Labirin

Seakan ingin menyanyikan dengan sepenuh hati, baru beberapa bait dinyanyikan, Tulus tiba-tiba berhenti menyanyikan 'Bumerang' karena membawakannya sambil tersenyum. Pasalnya, lagu ini menyoal rasa sakit hati karena ditinggal pergi sang kekasih.

Selanjutnya, usai lagu yang jarang terdengar di radio, 'Teman Pesta', Tulus sepertinya belum puas menyapa penggemarnya. Ia lalu menghampiri para teman Tulus, sebutan penggemarnya, di sisi pinggir panggung. Bahkan, ia sampai duduk lesehan sambil menanyakan satu per satu dari mana asal para penggemarnya.

Lalu sang gitaris juga tidak mau kalah. Berlarian ke sisi kiri, lalu kanan, hingga ke sisi depan panggung, sang gitaris sambil memainkan intro 'Labirin'. Atraksi lari-larian sang gitaris cukup menarik perhatian sampai disambung oleh suara sang 'Gajah' menyanyikan lirik 'Labirin'. Pukul 21.30 WIB keseruan Konser Monokrom Tulus masih terus berlangsung.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending