Adhareza Gandeng Bebi Romeo dan Pongki Barata
Adhareza
Foto: Aditia Saputra
Kapanlagi.com - Penyanyi Adhareza tak mau main-main dalam mengembangkan karirnya di dunia musik. Sebagai buktinya, pria Bengkalis, Riau, ini banyak melibatkan musisi papan atas dalam albumnya. Sebut saja nama Bebi Romeo, Pongki Barata dan Badai Kerispatih yang ikut menciptakan lagu untuk albumnya.
Namun, untuk membuktikan kualitasnya dalam bermusik, pria yang dekat dengan artis Nikita Willy ini juga ikut menciptakan lagu.
Adhareza
“Bermusik itu memang sudah aku jalani sejak sekolah dasar, bahkan sampai kelas 2 SMU. Jadi sudah merupakan hobi sejak dulu. Aku juga sempat membuat sebuah band, di mana aku menjadi gitarisnya. Waktu itu aku pernah meraih best gitaris se-provinsi Riau. Tapi setelah kita kuliah, kita memutuskan untuk jalan sendiri-sendiri. Makanya, di album ini aku ikut menggandeng Bebi Romeo dan Pongki Barata," ujar Adhareza kepada KapanLagi.com™, Selasa (28/9).
Mungkin karena memang bakatnya sudah di musik, makanya Reza mencoba menggaet musisi yang lagu-lagunya ia suka. Bahkan mereka juga sekalian memberi masukan tentang musik dan ia selain mendapatkan lagu juga ilmunya, tambahnya.
Advertisement
Sampai akhirnya, Adhareza memutuskan untuk bersolo karir dan akhirnya mengeluarkan sebuah album yang sempat beberapa kali menuai hits, antara lain single perdananya yang berjudul Harga Diri.
Kemudian, tak ingin ketinggalan, saat bulan Ramadhan kemarin, Reza juga mengeluarkan single religi yang juga ada di album perdananya yang berjudul KESUNGGUHAN HATI.
"Kenapa aku lebih memilih promo single? Itu merupakan bagian dari strategi. Karena aku bukan hanya ingin albumnya laku keras, tapi aku lebih andalkan ke Ring Back Tone-nya (RBT). Seperti single pertama berjudul Harga Diri yang cukup lumayan. Mungkin semua penyanyi sekarang lebih mengandalkan RBT dari pada albumnya,“ ujar pria yang sedang sibuk mempromosikan single keduanya yang berjudul Main Api.Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/adt/bun)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
