5 Fakta Menarik Album Terbaru Billie Eilish 'Happier Than Ever', Salah Satunya Bicara Mengenai Pelecehan

Penulis: Editor Kapanlagi.com

Diperbarui: Diterbitkan:

5 Fakta Menarik Album Terbaru Billie Eilish 'Happier Than Ever', Salah Satunya Bicara Mengenai Pelecehan
Billie Eilish (Credit: Instagram/Billie Eilish)

Kapanlagi.com - Setelah merilis video teaser untuk album terbarunya pada April 2021 yang lalu dengan potret dirinya bersampul Vogue, Billie Eilish akhirnya merilis Happier Than Ever pada akhir Juli 2021 lalu.

Album studio kedua Billie Eilish ini dirasa akan mengikuti kesuksesan debut besarnya pada tahun 2019 yang telah memenangkan Grammy lima kali berturut-turut untuk album When We Fall Asleep, Where Do We Go? Sejak itu, Billie makin disukai dan mendapat banyak dukungan dari penggemarnya.

Kesuksesannya tersebut membuat semangat Billie tak kendur dan terus berkarya termasuk ikut merilis film dokumenter Apple TV X The World's Blurry pada bulan Februari 2021.

Pada bulan maret, Billie Eilish kembali memenangkan dua Grammy, satu untuk single 2019-nya yang berjudul Everything I Wanted dan yang kedua untuk lagu yang ia nyanyikan dalam soundtrack film James Bond No time No Die.

Superstar baru dunia berusia 19 tahun ini tidak diragukan lagi karya dan penghargaan yang telah ia capai sejak pertama ia debut. Tak sampai di situ, Billie Eilish kini merilis kembali album terbarunya bertajuk Happier Than Ever.

Album terbarunya ini sekaligus menampilkan Billie Elish yang tampil beda dari sebelumnya. Album kedua Billie Eilish yang sudah lama dinanti-nanti penggemarnya ini diprediksi akan menjadi rekor kesuksesan terbaru Billie Eilish pada tahun 2021. Berikut fakta-fakta menarik mengenai album Billie Eilish, Happier Than Ever. 

 

 

 

1. Happier Than Ever Dirilis Pada 30 Juli 2021

Album kedua Happier Than Ever ini dirilis setelah dua tahun debutnya pada When We Fall Asleep, Where Do We Go? Album terbarunya ini digadang-gadang sebagai album musim panas yang menampilkan penampilan terbaru Billie Eilish.

Termasuk Billie yang terus menyuarakan bahwa body positivity adalah mengenakan apapun yang membuatnya senang. 3 bulan setelah merilis teaser, albumnya pun dirilis melalui akun youtubenya pada 30 Juli 2021 dan sudah ditonton lebih dari 4 juta viewers dalam 3 hari. 

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Terdapat 16 Lagu

Dalam 16 lagu terbarunya ini, Billie Eilish merefleksikan bagaimana kehidupan telah berubah, mulai dari Getting Older, sambil menceritakan bagaimana ia mempertahankan setiap rasa dalam hidupnya dalam lagu I Didn't Change My Number.

Ia juga mengekspresikan karakternya dan perubahan yang telah ia lakukan dalam Billie Bosa Nova. Judul menarik lainnya yang berkaitan dengan kehidupan asmara terdapat pada lagu Oxytocin (hormon cinta). Halley's Comet yang dinanti-nanti semua orang dan baru akan muncul pada 2061 mendatang. Serta judul-judul menarik dengan cerita dan pesan di dalam lagunya.

 

3. Penampilan Baru Billie Eilish

Billie kini tampil lebih elegan dengan gaya rambut blonde dan gaya feminimnya. Dengan menjadi model Vogue, rupanya penampilan terbarunya ini juga sebagai teaser dari album Happier Than Ever.

Dengan nuansa nude pada tiap foto pemotretannya, Billie seolah ingin menunjukkan sisi percaya dirinya termasuk body positivity yang sering ia bicarakan. Penampilan terbarunya itu membuat para penggemar pangling dari penampilan Billie sebelumnya yang ikonik dengan gaya rambut hitam dan hijau serta gaya oversize-nya. 

 

4. Bicara Tentang Pelecehan dan Kekerasan

Billie mengaku Your Power adalah lagu terfavoritnya yang pernah ia tulis. Menurutnya lagu ini begitu merefleksikan isi hatinya selama ini. Dalam postingan instagram-nya 29 April lalu berupa video teaser single Your Power, ia mengatakan bahwa lagu ini ditulis untuk orang-orang yang pernah menyaksikan atau mengalami situasi pelecehan, kekerasan, maupun situasi yang serupa.

Billie berharap lagunya ini dapat menginspirasi perubahan. Ia pun berpesan bahwa untuk jangan pernah menyalahgunakan kekuatan dalam bentuk apapun.

 

5. Akan Tersedia Dalam Berbagai Format

Kabar baik bagi penggemar setia Billie Eilish yang hobi mengoleksi single dan albumnya, selain dalam bentuk Vinyl, CD, dan Kaset, Happier Than Ever juga akan tersedia dalam berbagai warna, pink untuk kaset, cool grey dan hitam untuk pengoleksi vinyl, dan coklat muda atau nude untuk CD set. 

Artikel ini ditulis oleh: Aditia Lestari

 

 

 

 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending