'2014, Dangdut dan Melayu Siap Geser Genre Musik Lain'

'2014, Dangdut dan Melayu Siap Geser Genre Musik Lain' Inul Daratista. ©KapanLagi.com

Kapanlagi.com - Musisi maupun penyanyi yang mempunyai karakter suara kuat dan khas pada 2013 sepertinya masih bertahan di 2014. Bahkan sangat mungkin malah menanjak karir bermusiknya. Namun begitu mereka pun harus bersiap dengan penyanyi bergenre lain yang memiliki kesempatan sama. Begitu dikatakan Budi Ace baru-baru ini.


“Band yang akan menanjak namanya di tahun 2014 adalah Kotak, kemudian Nidji. Solois yang juga menanjak adalah Raisa. Nama baru yang akan muncul dari genre dangdut dan Melayu,” terang pengamat music ini kepada KapanLagi.com.


Budi Ace. ©KapanLagi.comBudi Ace. ©KapanLagi.com

Apalagi bila mereka menyodorkan karya yang dibikin lebih kreatif, ia yakin musisi tersebut bakal terus menanjak. Termasuk bila karya tersebut merupakan lagu lama dari musisi besar yang dikemas sedemikian rupa.


“Musisi yang menanjak namanya adalah mereka yang melakukan kerja kolaboratif serta mengeluarkan album kompilasi. Baik dalam format lagu lawas yang didaur ulang maupun album kompilasi lagu baru yang digarap bersama-sama musisi besar atau penting lainnya,” jelas Budi.


(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/rod/dis/zal)

Rekomendasi
Trending