Diperbarui: Diterbitkan:
Salah satu acara tahunan yang digelar kembali tahun ini adalah MAYDAY Dortmund. Acara ini digelar di Westfalenhallen, Dortmund, Jerman. Seperti apa sih meriahnya festival ini?
Diawali pada tahun 1991 setiap tanggal 30 April - 1 Mei, acara ini selalu ramai menyedot pengunjung bahkan hingga dari luar Jerman. Setidaknya sekitar 25.000 pengunjung tumpah ruah di festival ini setiap tahunnya.
Acara selalu dimulai pada tanggal 30 April, pukul 6:00 petang. Acara baru berakhir keesokan hari, tanggal 1 Mei sekitar jam 9:00 pagi. Lalu bagaimana dengan acara yang dikemas?
Advertisement
Karena di Jerman dan negara-negara Eropa lainnya sudah tak asing dengan musik elektronik, maka sebagian besar penampil menyajikan genre ini. Let's say, dari trance, hard-style, bahkan hingga tech-house bisa kalian temukan di acara ini.
Ada 5 aula yang disediakan untuk menampung antusiasme pengunjung dan beberapa penampil sekaligus, sama seperti festival lain yang punya beberapa panggung. Dan jangan khawatir, karena aula atau panggung manapun yang kalian pilih, jaminannya hanya satu: mandi keringat.
Sedangkan tema acara yang diusung tahun ini adalah Making Friends. Nah sudah bisa kalian bayangkan bagaimana seru dan familiarnya kan acara tersebut? Pengunjung tak hanya bersenang-senang menikmati musik, tapi mereka juga bisa menjalin pertemanan dengan pengunjung lain dari negara tetangga. Bahkan jika memungkinkan, bisa juga menemukan jodoh di acara ini. Seru!
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(fes/erc)
Advertisement