Wow.. Benji Madden Bakal Cover SM*SH!

Penulis: ahmat effendi

Diterbitkan:

Wow.. Benji Madden Bakal Cover SM*SH! Benji Madden Foto: celebitchy.com
Kapanlagi.com - Gitaris band rock asal Amerika, Good Charlotte yaitu Benji Madden berjanji bakal menyanyikan lagu dari boyband SM*SH? Percaya atau tidak, tapi itulah perjanjian yang ia buat melalui twitternya.

Berawal dari tweet seorang penggemar dengan username @Fasyarawr di mana ia meminta jika sampai hashtag #BenjiCenatCenut menjadi TT dunia, maka Benji Madden harus menyanyikan lagu dari SM*SH yang berjudul I Heart You. Tweet tersebut ternyata mendapat respon dari mantan pacar Paris Hilton ini, di mana ia menyetujui kesepakatan tersebut.

"Deal! RT @Fasyarawr kita bakal membuat #BenjiCenatCenut salah satu TT. Jika kita bisa melakukannya, berjanjilah kamu akan meng-cover lagu I Heart You dari SM*SH :P," tulis Benji merespon tweet penggemar tersebut.

Saat berita ini dibuat, hashtag #BenjiCenatCenut telah berhasil menduduki peringkat ketiga TT dunia. Bila memang rocker ini menepati janjinya tentu sebentar lagi kita bakal bisa menyaksikan lagu SM*SH dengan versi Benji Good Charlotte.

Setelah benar-benar menjadi trending topic dunia. Tidak berapa lama, Benji pun menulis bahwa ia bakal membawakan lagu yang fenomenal ini.

"Indonesia kalian benar-benar membuat #Benjicenatcenut trending topic?! Lebih baik aku mempersiapkan lagu ini untuk kubawakan #GoodCharlottebacktoindonesia," tulisnya.

Berita ini tentu merupakan kabar yang sangat menggembirakan bagi SM*SH BLAST atau penggemar SM*SH. Semoga rocker dunia tersebut benar-benar menepati janjinya.        

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(twi/adm/sjw)

Editor:

ahmat effendi

Rekomendasi
Trending