Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Untuk ketiga kalinya, penyanyi Tompi tampil dalam pagelaran Jakarta International Java Jazz Festival (JJF) yang digelar di JIExpo Kemayoran, Jakarta Utara. Tampil di hari pertama pagelaran JJF 2017, Jum'at (3/3) malam, dokter bedah plastik itu mampu memukau penonton. Tak mau tampil biasa saja, Tompi menyajikan penampilan spesial.
Awalnya, Tompi tampil seperti biasanya. Namun, di tengah penampilannya, Tompi ternyata memiliki sebuah surprise buat ribuan penonton yang hadir. Dua lagu pembuka, Selalu Denganmu dan Sedari Dulu mampu memanaskan suasana.
"Di lagu berikut saya ada surprise. Saya akan ajak teman saya naik, teman lama. Tadi ketemu di belakang panggung, tapi dia belum tau akan membawakan lagu apa," kata Tompi di atas panggung.
Advertisement
Sebuah intro dari lagu Bawa Daku pun dimainkan oleh band pengiring. Di tengah lagu, munculah sosok gitaris Incognito, Jean-Paul "Bluey" Maunick. Ribuan penonton pun tak pelit berbagi tepuk tangan dengan kehadiran sosok gitaris legendaris itu. Sambil membawakan lagu Bawa Daku, sesekali Bluey menunjukkan kemampuannya bermain gitar.
Meski terkesan dadakan, kolaborasi keduanya mampu menghidupkan suasana semakin meriah. Tak hanya Bluey, Tompi juga berkolaborasi dengan musisi jazz handal lain yakni Nita Aartsen. Membawakan lagu Tak Pernah Setengah Hati, alunan keyboard Nita Aartsen berpadu dengan suara merdu Tompi.
Personil Trio Lestari itu juga membawakan lagu-lagu andalan lainnya. Sandiwara dan Menghujam Jantungku dibawakan Tompi beserta band pengiringnya dengan sangat apik. Seperti biasa, Tompi beberapa kali menunjukkan kemampuannya melakukan sketch singing di atas panggung.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/pur/jje)
Advertisement