Diperbarui: Diterbitkan:
"Di album ini baru ada dua single, yang pertama Terbaik dan (kedua) Aku Tahu. Insya Allah yang ketiga ini Andai Aku Bisa,' kata Enda saat ditemui di KFC Lenteng Agung, Jakarta Selatan pada Selasa (7/7).
Lagu Andai Aku Bisa dipilih setelah berdiskusi dengan Ungu, label dan melibatkan para Cliquers, fans Ungu. Sang vokalis Pasha pun berharap single ketiganya ini bisa mendongkrak kembali penjualan album MOZAIK.
"(Pemilihan lagu) ini bukan hanya sekedar pandangan kita berlima, tapi dari label juga. Mungkin ini (rilis single) momen yang tepat, sesuai dengan kondisi dan suasana saat ini. Andai Aku Bisa semoga meningkatkan penjualan," ujarnya.
Advertisement
"Sebelum pemilihan single, kita lakukan FGD dengan Ungu dan juga fans-nya. Single pertama itu (sukses) terlihat dari responnya, kalau sudah sesuai, ke depannya akan bagus. Semoga Ungu tetap menjaga keutuhannya, tetap eksis di industri musik Indonesia," sambung Rizky Utami, perwakilan dari label.
Kini Ungu pun bersiap untuk membuat video klip Andai Aku Bisa. Namun, mereka masih dalam tahap penentuan lokasi mana yang tepat.
"Kita lagi tahap penggodokan (lokasi) yang cocok di mana. Lagi cek lokasi di Kanada. Tapi, Rowman masih penyesuaian cuaca, karena semua Rowman lah yang menentukan," canda Pasha yang diikuti gelak tawa rekan lainnya.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/rhm/otx)
Advertisement