Senang Konser Sukses, Adam Levine Cium Gitarisnya

Penulis: Adhib Mujaddid

Diperbarui: Diterbitkan:

Senang Konser Sukses, Adam Levine Cium Gitarisnya Maroon 5 @foto: KapanLagi.comĀ®/Bambang E Ros
Kapanlagi.com - Band asal Amerika Serikat, Maroon 5 telah sukses dengan gelaran hari pertamanya di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (4/10) malam. Ribuan penonton telah memenuhi venue dengan status penjualan tiket sold out.


Konser Maroon 5 sendiri merupakan promosi untuk album teranyarnya, OVEREXPOSED yang telah menelorkan beberapa hit single seperti Payphone, Lucky Strike, One More Night, Daylight, dan Moves Like Jagger.


"Kami memiliki album baru, OVEREXPOSED. Beli atau download terserah. Gak tau gimana caranya, pokoknya kalian harus mendapatkan album ini," ucap Adam Levine dari atas panggung.


Adam Levine Cs pun tak henti-hentinya berterima kasih kepada fans di Indonesia yang membuat nuansa hangat karena sambutannya. Apalagi konser kali kedua di Indonesia ini juga menuai sukses.


Dalam konsernya, Adam juga sangat antusias ketika dihadiahi sebuah kaos bertuliskan Damn I Love Indonesia warna putih. Vokalis ganteng ini langsung memakainya dan mengucapkan terima kasih.


"Kalian mempunyai kota yang indah, dan kalian bernyanyi sangat bagus," puji Adam Levine seraya memperkenalkan masing-masing personil. Bahkan dirinya mencium sang gitaris James Valentine yang mengundang teriakan penonton.


Di konsernya Maroon 5 selain membawakan lagu-lagu teranyar juga mancatut beberapa lagu dari 3 album sebelumnya seperti Makes Me Wonder, Sunday Morning, If I Never See Your Face Again, Won't Go Home Without You, Harder To Breathe, Wake Up Call, Misery, This Love, dan She Will Be Love.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/ato/adb)

Editor:

Adhib Mujaddid

Rekomendasi
Trending