Diterbitkan:
Lagu yang memadukan rap dengan alunan piano ini menjadi salah satu lagu hip hop yang paling sukses nangkring di puncak Hot 100 top 10 Billboard dengan waktu yang lama. See You Again bisa bertahan selama 12 minggu sejak pertama kali masuk tangga lagu dunia tersebut.
Hanya ada dua lagu yang sebelumnya berhasil mencetak rekor yang sama dengan See You Again. Lagu pertama adalah Lose Yourself milik Eminem dan disusul dengan Boom Boom Pow milik Black Eyed Peas.
Klip See You Again juga berhasil mencetak sebuah angka yang fantastis. Sejak dirilis 3 bulan lalu, video musik Wiz Khalifa dan Charlie Puth ini sudah ditonton lebih dari 600 juta kali. Sungguh angka yang tak sedikit.
Advertisement
Selain musiknya yang easy listening, cerita dari lagu ini pastinya juga menjadi daya tarik khusus bagi pendengar musik dunia. See You Again memang dibuat sebagai sebuah persembahan untuk mendiang Paul Walker yang tewas karena kecelakaan mobil.
Well, apakah See You Again nantinya berhasil mencetak sebuah rekor baru dengan melampaui prestasi dua pendahulunya? Bila dilihat dari track record selama ini, hal itu bukanlah sebuah hal yang tak mungkin.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(bil/abl)
Advertisement