Sapa Jakarta, Boyzone Siap Bernostalgia Bareng Fans

Penulis: Risang Sudrajad

Diperbarui: Diterbitkan:

Sapa Jakarta, Boyzone Siap Bernostalgia Bareng Fans Boyzone @foto: © Splashnews.com
Kapanlagi.com - Boyzone terakhir kali menggelar konser di Indonesia pada tahun 1997 silam. Kini, Ronan Keating, Shane Lynch, Keith Duffy dan Mikey Graham siap kembali menyapa para penggemarnya di Indonesia. Mereka pun siap bernostalgia dengan lagu-lagu hits andalan pada esok hari (22/5) di Istora Senayan.


Sebelum menggelar konser bertajuk 'A Night of Reunion, Boyzone : Back Again No Matter What Concert' pelantun Love Me for a Reason ini pun mengadakan konferensi pers dengan rekan-rekan media di Hotel Sultan, Jakarta Selatan pada (21/5). Boyband asal Irlandia ini pun mengatakan siap untuk bernostalgia dengan para fans Indonesia.


"Sudah lama kami tidak tampil di Indonesia. Jadi kami akan menampilkan yang terbaik. Sangat excited. Kami akan membuat kalian mengenang kembali era 90-an. Lagu yang mengingatkanku di tahun 90-an adalah A Different Beat. Kami akan nyanyikan besok," ujar Keith Duffy.


Ada sekitar 22 lagu yang akan mereka bawakan dalam konser besok malam. Selain lagu-lagu lawas, mereka juga akan menyanyikan lagu-lagu baru. Tak hanya itu, ada juga spesial tribute untuk mendiang Stephen Gately yang meninggal pada 2009.


Boyzone @foto: © Splashnews.comBoyzone @foto: © Splashnews.com


"Ya, setelah kehilangan Stephen, kami selalu memberikan tribute kepadanya. Besok kalian liat apa yang akan kami lakukan," ucap Mikey Graham.


Dalam konsernya nanti, Boyzone berjanji akan memberikan kejutan bagi para penonton. Hal ini disampaikan oleh pihak promotor, Managing Director Full Colour Entertainment, David Ananda.


"Ada kejutan yang luar biasa konser nanti. Bakal keren banget dan tidak mengecewakan. Target kami ingin bikin Istora penuh," pungkasnya.


Sebelum menyaksikan aksi luar biasa Boyzone, yuk lihat video greeting dari mereka khusus buat para penggemarnya di Indonesia. Simak di sini yuk.



(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/rhm/abl)

Reporter:

Nuzulur Rakhmah

Rekomendasi
Trending