Reuni Oasis Diharapkan Terjadi di Festival Glastonbury 2015
Liam Gallagher @foto: fameflynet
Kapanlagi.com - Reuni Oasis masih menjadi mimpi utama bagi para penggemar musik di dunia. Tak heran bila nama Noel Gallagher dan kawan-kawan difavoritkan fans untuk tampil di Festival Glastonbury tahun depan.
Info tersebut didapatkan lewat sebuah polling yang digelar oleh sebuah majalah di Inggris. Sangat unik memang, sebab band asal Manchester tersebut sama sekali belum memiliki rencana reuni.
Kerinduan fans akan Oasis mengalahkan keinginan mereka untuk melihat David Bowie, Foo Fighters maupun Muse beraksi di panggung Glastonbury. Sayangnya belum ada tanggapan dari mantan personel Oasis tentang kabar menarik ini.
Gallagher bersaudara diharapkan kembali rukun @foto: fameflynet
Sementara itu founder Glastonbury, Michael Eavis sudah mengabarkan bahwa pihaknya telah punya tiga nama sebagai bintang tamu tahun depan. Ia tak menyebutkan secara detail nama tersebut, hanya saja ia membantah ada nama Princes seperti yang sering dirumorkan akhir-akhir ini.
Advertisement
Festival Glastonbury merupakan ajang musik besar bagi fans di Britania Raya. Tahun ini, mereka menampilkan nama-nama top seperti Arcade Fire, Kasabian, Lily Allen dan Metallica.
Begitu bergengsinnya acara ini, sebuah rumah judi, William Hill membuka bursa taruhan untuk menebak bintang tamu Glastonbury tahun depan. Iron Maiden difavoritkan oleh William Hill, menyusul kemudian Kate Bush, Oasis, Coldplay dan U2.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(con/adb)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
