Pelopor New Romantic Meninggal, Musisi Inggris Bikin Tribute

Penulis: Erick

Diperbarui: Diterbitkan:

Pelopor New Romantic Meninggal, Musisi Inggris Bikin Tribute Steve Strange (tengah) © Steve Strange Official Facebook
Kapanlagi.com - Beberapa waktu lalu ada sebuah berita duka yang datang dari band Visage. band British syntpop ini baru saja kehilangan vokalis utamanya, Steve Strange. Ia meninggal di usia 55 tahun.


Untuk menghormati Steve yang meninggal pada tanggal 12 Februari lalu, para musisi papan atas Inggris membuat sebuah tribute. Sebut saja Billy Idol, Simon Le Bon-nya Duran Duran, dan vokalis band lovers rock Culture Club, Boy George terlibat dalam proyek ini.


Steve dikabarkan meninggal di rumah sakit Sharm el-Sheikh, Mesir. Steve dikenal sebagai pribadi yang ulet, dicintai banyak orang, dan selalu terdepan dalam urusan fashion. Steve juga eksis dalam industri musik sampai akhir hayatnya. Pada tahun 2013 lalu, ia dan Visage merilis sebuah single yang berjudul Hearts and Knives.


Steve Strange © Steve Strange Official FacebookSteve Strange © Steve Strange Official Facebook



Boy George mengatakan bahwa ia sangat terpukul dengan berita yang sangat mengejutkan itu. Sementara Simon Le Bon mengatakan bahwa Steve adalah pelopor dari genre New Romantic.


New Romantic memang dipelopori oleh Steve di tahun 80an. Ia sendiri tertarik untuk terjun ke dalam industri musik sejak melihat penampilan Sex Pistols di tahun 1976. Ketika itu ia baru saja pindah ke London di usia 15 tahun.


Ia membentuk Visage pada tahun 1979 dan segera merilis sebuah single yang berjudul Fade To Grey. Debut single ini sukses menggapai peringkat 8 di Inggris pada tahun 1981. Banyak karya mereka yang menginspirasi band lain, entah dalam genre New Romantic, ataupun yang lain.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(nme/erc)

Editor:

Erick

Rekomendasi
Trending