Para Idol Generasi Pertama 'Tetap Berdiri' Untuk Generasi Muda

Penulis: Natanael Sepaya

Diperbarui: Diterbitkan:

Para Idol Generasi Pertama 'Tetap Berdiri' Untuk Generasi Muda FIRe Project ©KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Baru-baru ini, para finalis Indonesia Idol pertama kembali reuni. Tidak cuma merilis single, mereka langsung menghentak dengan menggelar konser untuk mengobati rasa rindu dan para fans.


Diawali dari pertemuan Delon dan Helena saat buka bersama Idol yang lain 2 tahun silam, mereka mulai memikirkan sesuatu yang baru untuk dikerjakan. Bersama para finalis lain, akhirnya lahirlah FIRe Project dan single barunya Tetap Berdiri.


"Lagu itu menceritakan kita selama 10 tahun. Banyak proses yang telah kita lalui untuk menjadi penyanyi solo dengan kisah perjalanan yg tidak mudah. Lewat lagu Tetap Berdiri, maka ini akan menjadi inspirasi buat para Idol lain, bahkan, ini bisa membawa motivasi untuk generasi muda," ungkap Delon.


FIRe Project ©KapanLagi/Budy SantosoFIRe Project ©KapanLagi/Budy Santoso


Dengan kesibukan masing-masing personil, nggak mudah untuk Delon cs untuk kumpul dan berlatih. Meski bayangan gagal menghantui, kesadaran dan antusias masing-masing mampu membuat project ini bisa berjalan.


"Takut ya, kebetulan rasa memiliki dan kekeluargaan kita sangat tinggi. Semuanya sadar diri untuk meluangkan waktu take vocal. Meski nggak bareng, tapi kita sering ketemu, merasa happy, dan antusias. Karena semua sudah solo masing-masing, jadi nggak butuh waktu lama buat kita," lanjut Delon.


Dengan kembalinya para finalis Idol ini, FIRe Project siap membagikan motivasi bagi para generasi muda tanah air. Delon pun mengakui kalau reuni mereka di FIRe Project ini menjadi salah satu hal yang dirindukan masing-masing personil.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/aal/ntn)

Reporter:

Sahal Fadhli

Rekomendasi
Trending