Kompak Sebagai Rekan, Benny-Barry Likumahuwa Bongkar Rahasianya

Penulis: Girindra Permana Cahya

Diperbarui: Diterbitkan:

Kompak Sebagai Rekan, Benny-Barry Likumahuwa Bongkar Rahasianya Benny & Barry Likumahuwa © KapanLagi.com®/Muhammad Akrom Sukarya
Kapanlagi.com - Nama Benny Likumahuwa dan Barry Likumahuwa tentu sudah tidak asing di telingga pecinta jazz di Indonesia. Pemain saksofon dan bass ini sudah kerap tampil bersama di berbagai kesempatan. Salah satunya adalah saat tampil di Motion Blue, Fairmont Hotel, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (26/10) malam.


Tidak hanya kompak di atas panggung, dua musisi yang sedang membawa sebuah project bernama Like Father Like Son ini, ternyata juga selalu kompak di kehidupan sehari-hari. Usai tampil di Motion Blue yang berpartner dengan Blue Note Tokyo, Jepang, keduanya membongkar rahasia kekompakan mereka.


"Walaupun dia anak, saya gak dominasi. Saya kan orang lama jadi kalau ngomong selalu yang dulu aja. Nah saya kerja sama dengan anak saya, dia bagian untuk ngomongin untuk hari ini dan besok. Saya belajar juga dari dia. Saya dapat energi dari Barry dan Barry dapat ilmu dari saya. Kami saling mengisi," ungkap Benny saat ditemui di Motion Blue, Fairmont Hotel, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (26/10) malam.


Ayah-anak kompak, Benny dan Barry Likumahuwa saling melengkapi © KapanLagi.com®/Muhammad Akrom SukaryaAyah-anak kompak, Benny dan Barry Likumahuwa saling melengkapi © KapanLagi.com®/Muhammad Akrom Sukarya


Pemain saksofon dan bass itu pada tahun 2009 juga pernah menggelar sebuah konser untuk merayakan 51 tahun perjalanan Benny sebagai musisi. Tentunya, duet ayah dan anak ini masih ditunggu oleh pecinta musik jazz di Indonesia. Lalu, apakah kedua musisi hebat ini bakal kembali menggelar konser lagi?


"Sejauh ini belum kepikiran lagi tapi siapa tahu ya kedepannya. Karena repertoar yang kami mainin juga belum banyak lagu sendiri yang kami mainin lebih banyak mainin karya dari tokoh jazz. Mungkin pelan-pelan untuk kumpulin lagu lagi," terang Barry.


Tak hanya Benny dan Barry saja yang tampil di Motion Blue. Beberapa musisi jazz luar negeri juga bakal tampil. Sebut saja dua legenda jazz Lee Ritenour dan Dave Grusin. Keduanya bakal tampil pada tanggal 28 hingga 31 Oktober 2015.


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/pur/otx)

Reporter:

Mathias Purwanto

Rekomendasi
Trending