Iwan Fals Bikin Lagu Terdorong Dari Kopi

Penulis: Fajar Adhityo

Diterbitkan:

Iwan Fals Bikin Lagu Terdorong Dari Kopi Iwan Fals
Kapanlagi.com - Di mata Iwan Fals, meminum kopi sudah seperti kebutuhan. Bahkan bila saja tak menenggak kopi, dia merasakan sesuatu yang beda. Demikian akunya di peluncuran Top Coffee di Planet Hollywood Jakarta, Kamis (26/7).


"Saya memandang kopi kayaknya kebutuhan, bukan lifestyle. Karena kita aja kalo dari pagi gak minum nggak enak," katanya.


Iwan mengungkapkan bahwa meminum kopi juga bisa mendatangkan inspirasi dalam membuat lagu. Hampir kesemua lagunya tercipta saat dia tengah menikmati kopi.


"Lagu yang dulu-dulu, kayak Oemar Bakrie itu karena saya minum kopi. Bisa dibilang lagu-lagu saya dari tahun 70 itu terdorong dari kopi itu juga," sambungnya.


Sebagai pecinta kopi, Iwan merasa ada hal yang kurang lengkap. Bahkan Iwan baru mengetahui bila kopi memiliki manfaat tertentu bila dikonsumsi sesuai aturan.


"Karena memang banyak yang bisa diambil dari kopi, dampak positif dari kopi juga banyak, jadi ibaratnya kalo gak ngopi nggak lengkap," imbuhnya.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/dis/faj)

Editor:

Fajar Adhityo

Rekomendasi
Trending