'I AM (Mike D Remix)', Opsi Terbaik Bagi Fans Musik Elektronik

Penulis: Natanael Sepaya

Diterbitkan:

'I AM (Mike D Remix)', Opsi Terbaik Bagi Fans Musik Elektronik Awolnation © Istimewa
Kapanlagi.com - Saat ini tren musik elektronik tengah berkembang drastis. Lebih dari sekedar EDM, namun musik pop yang diwarnai dengan sentuhan musik elektronik pun semakin bertambah banyak.


Dari sederet musik elektronik yang ada saat ini, karya dari Awolnation yang bertajuk I Am ini sama sekali tidak boleh kamu lewatkan. Sangat beralasan jika saat ini kamu mencari alternatif musik pop elektronik yang dibawakan dengan tempo santai.


Setelah dirilis pada bulan Juni lalu, kali ini single yang banyak di-request di program Beats 1 Radio Show itu di-remix kembali oleh Mike D. Yap, versi remix ini pun mengikuti sukses single asli Awolnation yang juga berhasil masuk dalam jajaran iTunes Hot Tracks di Amerika.


I Am, opsi yang baik untuk para penggemar musik elektronik © Red Bull RecordsI Am, opsi yang baik untuk para penggemar musik elektronik © Red Bull Records


I Am sendiri menjadi lead-single untuk album Awolnation yang berjudul RUN dan direkam di bawah naungan Red Bull Records. Semua musik Awolnation pun digarap langsung oleh Aaron Bruno dengan pengaruh musik seperti Giants atau Hometown Hero.


Sejak single I Am dirilis, tak perlu waktu lama untuk lagu ini duduk di jajaran Top 5 Alternative Radio Charts. Dengan gebrakan yang sebesar ini, tentu single ini bukan karya yang bisa kamu lewatkan begitu saja.


So, kamu bisa mendapatkannya dengan mudah di sini dan langsung memasukannya ke dalam jajaran playlist musik elektronik favoritmu KLovers. Kalau kamu penasaran seperti apa versi aslinya, kita simak sama-sama di bawah ini yuk.



(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/ntn)

Editor:

Natanael Sepaya

Rekomendasi
Trending