Diterbitkan:
Sekitar sepuluh lagu dilantunkan oleh band asal Amerika itu. Dengan penuh semangat, sang vokalis menyapa hangat para penonton. "Senang sekali kembali ke sini. Ini waktu kedua Hatebreed, kami mendapat sambutan menyenangkan, dan ada die hard kami di sini," ujar Jamie Jasta seraya menunjuk deretan terdepan Sonic Stage.
Ribuan metalhead tak memedulikan kondisi Lapangan D yang berlumpur akibat hujan, mereka tetap bernyanyi bersama dan bahkan membuat circle pit. Hatebreed pun terlihat senang dengan pemandangan itu.
Ketika penonton meminta Hatebreed menambah lagu, dengan sopan sang vokalis berkata, "Ya, kami tahu apa yang kalian inginkan. Festival ini sudah berjalan terlambat, masih ada band-band lain yang harus main," kata Jamie.
Advertisement
"Kita akan segera berjumpa lagi. Mungkin tahun depan, kami akan bikin tur dan datang lagi ke sini. Kalian punya festival keren. Terima kasih, Jakarta!" imbuh sang vokalis sebelum mengakhiri penampilan.
Bullet For My Valentine melanjutkan kegaduhan khas Hammersonic 2014 dari panggung Hammer. Sementara itu, Kreator menjadi pemungkas acara tersebut.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/rea/gtr)
Advertisement