Diperbarui: Diterbitkan:
Konser ini terbilang tak biasa dalam kemasannya, konsep-konsep unik yang direncanakan oleh Glenn dan tim terbukti berhasil menghibur para penonton dari awal hingga akhir. Salah satu hal yang unik adalah sebuah video tape (VT) yang diputar di awal penampilannya. Video tersebut meruapakan salah satu gambaran yang mewakili generasinya.
"Sengaja saya buka (konser) dengan sebuah VT yang mewakili generasi saya. Saya besar di generasi itu. Berkarya idealisme adalah hal luar biasa di saat musik itu dikumpuk. Tapi disitu kekuatan musik kita. Kita punya regenerasi," kata Glenn Fredly usai konser Menanti Arah di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (17/10/2015).
Tentunya regenerasi di dunia musik hal terpenting untuk membuat seni ini tetap ada dan bisa dinikmati, buat Glenn hal tersebut merupakan salah satu kewajibannya sebagai salah satu pelaku langsungnya. "Ini sebuah peran penting dari banyak musisi untuk menyambung dan menggambarkan bagaimana berkarya dan berekspresi yang mempengaruhi sebuah generasi," ucapnya.
Advertisement
Pemutaran video tape ini membuat para penonton terkenang dengan musik di era 90-an. Dalam tiap jengkal video tersebut, pacar dari Aura Kasih ini menyorot musisi-musisi dan lagu generasi 90-an yang masih hidup sampai saat ini.
"Pada saat saya mengingatkan dengan ini semua orang punya kenangan di masa itu 90-an, apalagi masa peralihan. Itu dia kenapa saya memulainya dengan band-band dan lagu yang hidup sampai hari ini," papar penyanyi berusia 40 tahun tentang detail videonya.
Menurut pelantun lagu Januari tersebut, musik adalah tentang bagaimana cara menghormati setiap insan dan karya yang ada. "Music is all about respect, bagaimana menghormati dan itu yang selalu bawa saat saya di atas panggung," pungkasnya.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/hen/otx)
Advertisement