'Dark Horse' Katy Perry Jadi Lagu Paling Digemari di Dunia

Penulis: Sora Soraya

Diperbarui: Diterbitkan:

'Dark Horse' Katy Perry Jadi Lagu Paling Digemari di Dunia Katy Perry @ splashnews.com
Kapanlagi.com - Aksi panggung Katy Perry memang selalu sukses menghibur KatyCats yang tersebar di seluruh dunia. Dengan irama lagu yang ceria dan up beat serta penampilan Katy yang memukau berhasil membuatnya menjadi salah satu diva pop yang paling sukses saat ini.


Kesuksesannya semakin terbukti ketika ia salah satu lagunya, Dark Horse berhasil menjadi lagu yang paling populer di dunia. Kok bisa? Seperti yang dilansir dari Billboard, penyanyi yang mengawali karirnya sebagai penyanyi gereja ini menduduki peringkat teratas dalam Most Played Video for 2014 di YouTube.


Hal ini diumumkan langsung oleh YouTube pada Selasa, 29 Juli kemarin. Lagu ini sendiri dimainkan user Youtube sebanyak lebih dari 500 juta kali dan terus bertambah hingga detik ini.


Dark Horse jadi lagu terpopuler di YouTube @ splashnews.comDark Horse jadi lagu terpopuler di YouTube @ splashnews.com


Dengan irama lagu up beat yang kental, lagu Dark Horse ini memang dibuat ramah dengan telinga pendengarnya. Video klipnya sendiri juga dibuat unik dan keren dengan setting kerajaan Mesir dan juga berbagai efek yang semakin menambah megah lagu tersebut.


Namun, lagu ini sendiri pernah mengundang kontroversi karena salah satu shoot dalam video klip tersebut dianggap melecehkan Islam. Sebuah simbol berlafaz Allah dalam huruf Arab yang dipakai oleh seorang pria yang terbakar di menit 01:15 akhirnya tak lagi terlihat dalam video berdurasi empat menit ini. Hal inilah yang mungkin juga menambah penasaran masyarakat dunia.


Di bawah Katy Perry juga ada Shakira, Iggy Azalea, dan soundtrack FROZEN, Let It Go. Berikut ini adalah daftar 10 lagu yang paling populer di YouTube di tahun 2014 terhitung sejak bulan Juli.


1. Katy Perry, "Dark Horse ft. Juicy J"
2. Shakira, "Can't Remember to Forget You ft. Rihanna"
3. Shakira, "La La La (Brazil 2014) ft. Carlinhos Brown"
4. "We Are One (Ole Ola) [The Official 2014 FIFA World Cup Song] (Olodum Mix)"
5. Enrique Iglesias, "Bailando (Español) ft. Descemer Bueno, Gente De Zona"
6. The Chainsmokers, "#SELFIE"
7. Iggy Azalea, "Fancy ft. Charli XCX"
8. FROZEN Soundtrack, "Let It Go"
9. Jason Derulo, "Wiggle ft. Snoop Dogg"
10. Enrique Iglesias, "El Perdedor ft. Marco Antonio Solís"


(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(bil/sry)

Editor:

Sora Soraya

Rekomendasi
Trending