Diperbarui: Diterbitkan:
"Kita tahun depan Insya Allah mau tur konser panjang lagi. Lagu terbaru ini jadi judul album sekalian. Lewat album kita ingin memberi tahu kalau sekarang banyak kelompok yang terpecah belah, jadi butuh gotong royong agar bersatu mengerjakan PR yang banyak. Jadi kita ngomong Bhinneka Tunggal Ika, Pancasila. Apalagi kan sebentar lagi ekonomi bebas, jadi Indonesia jangan jago kandang. Harus bersatu," papar Kaka dan Bimbim bergantian.
Dengan materi lagu yang semakin kritik sosial, Kaka secara jujur mengakui jika Slank seperti manusia yang berubah sesuai umur. Baginya, manusia tak ada yang dari jelek ingin semakin jelek. Begitu pula dengan Slank yang berharap Indonesia bisa berkembang menjadi lebih bagus dan berkuasa.
"Tahun 2015 ini Indonesia usianya udah 70 tahun. Kita pengen semua orang terlibat dalam pembangunan Indonesia. 70 tahun itu jadi momen yang pas untuk bersatu. Banyak ide-ide kita untuk materi musik baru, cuma Slank akan merilisnya terkait tema," ungkap Abdee.
Advertisement
Uniknya, menurut Abdee proses rekaman Ngeslank Rame-Rame hanya butuh waktu sehari saja. Dengan optimisme perubahan, Slank pun siap menatap tur konser panjang sembari membakar semangat para Slankers untuk jadi lebih baik.
"Kita mau tur konser 30 kota. Kita mau bikin kalau ajakan gotong-royong itu cuma slogan saja, tetapi juga mengambil tindakan di Indonesia. Nanti dimulai 26 Desember ada konser di Bandung, lalu di Solo. Mulai dari Sabang sampai Merauke, kita bakal ngajak gotong-royong buat Ngeslank Rame-Rame," tutup Bimbim.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/hen/aia)
Advertisement