Diperbarui: Diterbitkan:
Ialah Tius, mantan drummer Saint Loco yang pertama kali mencetuskan ide membuat band tersebut pada tahun 2010. Kemudian ia mengajak Emil yang sampai saat ini masih aktif sebagai gitaris di dua band yakni Agrikulture dan Kripik Peudeus.
Lantaran sering menjadi additional player saat manggung off air ketika Gatot meninggalkan posisi bass, pada 2012 Ello resmi bergabung menjadi gitaris. Tidak hanya memegang gitar, pemilik nama lengkap Marcello Tahitoe tersebut juga duduk di kursi produser.
Setelah menemukan Petra alias Jebraw yang kita kenal sebagai pemandu program jalan-jalan, empat pria ini mengajukan diri menjadi bagian dari Sony Music atas saran Ello. Beruntung jalan mereka cukup mudah karena tak lama kemudian muncul single berjudul Jam 6 Pagi pada 2013.
Advertisement
Alasan Ello terlibat dalam band ini karena ia merasa REAL menjawab semua mimpinya sejak kecil. "Jadi dari awal emang gue nggak mau nyanyi. Penginnya main gitar. Di sinilah gue merasa nyaman," kata Ello saat ditemui di kantor Sony Music, kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (24/9).
Setelah menelurkan dua single, sampai saat ini REAL belum akan mengeluarkan album di mana soal materi lagu-lagunya sudah rampung. Mengapa?
"Soal album, lagu udah siap, kita ada 13 lagu. Tapi kita mau manggung-manggung dulu. Albumnya dikeluarin nanti aja biar lebih matang," ungkap Emil.
"Kita pengin melewati fase manggung dulu, baru dapat rekamannya. Biar nanti pas keluar album lebih enak," sambung Ello.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/abs/trn)
Advertisement