7 Transformasi Bintang Idola Cilik, Mencengangkan!

Penulis: Trian Sulaiman

Diperbarui: Diterbitkan:

7 Transformasi Bintang Idola Cilik, Mencengangkan!
Angel Pieters ©KapanLagi.com®
Kapanlagi.com - Sejak ditayangkan pertama kali pada tahun 2008, Idola Cilik sudah sangat mencuri perhatian kita. Anak-anak kecil yang masih polos dan imut berlomba-lomba unjuk gigi dalam hal bernyanyi. Saat harus terleminasi, tak sedikit dari mereka menangis sesegukan di atas panggung.


Nah, itu adalah gambaran Idola Cilik sekitar 7 tahun lalu. Lalu, kira-kira bagaimana ya anak-anak Idola cilik itu sekarang? Apa masih imut seperti dulu?


KapanLagi.com® berhasil mengumpulkan beberapa alumni Idola Cilik yang masih eksis sebagai penyanyi dan digemari banyak orang. Mereka sudah bukan lagi penyanyi cilik. Soalnya, usia mereka kini menginjak usia remaja.


Penasaran kan bagaimana perubahan para kontestan Idola Cilik dulu dan kini? Tunggu kapan lagi, ayo langsung simak di sini.

1. Patton Otlivio

Saat Idola Cilik dimulai, pasti banyak yang menunggu aksi Patton Otlivio. Anak kecil asal Makassar ini memang selalu tampil enerjik dan seru di atas panggung.

Patton sendiri masuk di musim kedua Idola Cilik pada tahun 2008 sampai 2009 lalu. Bersaing dengan kontestan lainnya, Patton berhasil finish di posisi kedua Idola Cilik. Sejak saat itu namanya semakin dikenal masyarakat, terutama di tempat kelahirannya, Makassar.

Beranjak dewasa, Patton justru banting setir di dunia akting daripada tarik suara. Alih-alih membuat album, Patton lebih sering muncul di beberapa film Tanah Air, sebut saja MERAIH MIMPI, SOEKARNO, dan memeriahkan juga drama musikal LASKAR PELANGI.

Patton ©Instagram/pattonotlivio

Kemudian, jika dilihat sekilas, Patton cilik dan remaja memiliki perubahan yang mengejutkan. Seandainya muncul di dalam film, pasti tak ada yang menyangka ini adalah Patton.

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Kiki

Nama Rizky Patrick Egeten atau lebih akrab dipanggil Kiki Idola Cilik merupakan penyanyi yang berbakat. Saat Idola Cilik pertama digelar, Kiki berhasil jadi juara pertamanya dan mengalahkan anak-anak Indonesia lainnya.

Bagi yang masih ingat, Kiki kecil selalu berjuang keras tampil di Idola Cilik. Pasalnya, ia ingin membuat kedua orang tuanya bahagia. Melihat perjuangan tersebut, Ratu Brunei Darussalam pun sampai mengulurkan tangannya untuk Kiki. Selesai ajang Idola Cilik, Kiki kemudian diundang nyanyi di negara tersebut.

Kiki Idola Cilik sekaran ©instagram.com/

Sekarang Kiki sudah berusia 18 tahun. Tentu tampangnya sudah tak seimut dulu. Tetapi, siapapun berani taruhan, Kiki kini nampak ganteng dan masih bisa memesona dengan vocalnya.

3. Sivia Azizah

Sejak kecil Sivia Azizah sudah bercita-cita jadi penyanyi, selain ingin berprofesi sebagai kartunis dan pramugari saat dewasa kelak. Mimpi Sivia di dunia tarik suara pun terbuka lebar saat masuk Idola Cilik musim pertama.

Meski tak keluar jadi juara, namun Sivia berhasil mewujudkan cita-citanya. Ia kini jadi salah satu personel dari girl band BLINK. Makanya, ia pun kini dikenal juga sebagai idola para remaja karena penampilannya yang cantik.

Sivia Blink ©Instagram.com/sivia

Setelah dewasa, Sivia sangat tertarik dengan dunia fashion. Soalnya, selain menyanyi, Sivia juga pandai menggambar dan mendesain. Tak salah, jurusan kuliah yang ia tempuh pun nantinya bakal tentang dunia desain. Di Instagram sendiri, foto Sivia didominasi pose dan gaya keren dalam hal memadu padankan busana.

4. Bastian

Nama satu ini tak perlu diragukan lagi popularitasnya. Siapa lagi jika bukan Bastian eks Coboy Junior. Bastian hanya bertahan tiga minggu di Idola Cilik musim kedua, sebelum akhirnya tereliminasi.

Bastian Steel ©KapanLagi.com

Namun, bukan berarti karier remaja bernama lengkap Bastian Bintang Simbolon ini tamat. Buktinya, ia malah makin bersinar dibanding peserta Idola Cilik lainnya. Semua ini lantaran Bastian bergabung dengan group vocal Coboy Junior.

Bastian awalnya bertemu dengan Kiki, Iqbal dan Aldi di drama musikal LASKAR PELANGI. Patrick Effendy kemudian menyatukan karakter mereka dalam group Coboy Junior dan berhasil meraih sukses besar.

Semakin bertambah usia, Bastian makin mematangkan karir musik dan imejnya. Berbeda dengan penyanyi cilik lainnya, Bastian lebih tertarik dengan dunia hip hop. Karakter tersebut jadi warna tersendiri bagi Bastian yang kini punya nama beken Bastian Steel.

5. Debo

Andryos Aryanto atau Debo merupakan juara dari Idola Cilik musim kedua. Ia mendapatkan voting tertinggi dari pemirsa yang mengungguli Patton.

Debo tak pernah bermimpi ia bakal jadi penyanyi dan memenangi Idola Cilik. Kehidupannya begitu sulit, sejak kecil ia sudah hidup terpisah dengan orang tuanya. Debo hanya diasuh oleh nenek dan kakeknya saat ibunya jadi TKW di Dubai dan ayahnya pergi ke Jambi untuk jadi pekerja bangunan.

Debo dan fansnya ©Twitter.com/Debo

Nasib Debo ternyata berubah. Cowok berusia 16 tahun ini sekarang bisa mencari penghasilan sendiri dari bakatnya menyanyi. Berkat prestasi juara Idola Cilik, Debo sering mengisi acara-acara off air di berbagai kota.

6. Cakka

Sedikit kontestan ajang pencarian bakat yang memiliki konsistensi di dunia musik. Di antara segelintir orang itu, nama Cakka Nuraga adalah salah satunya.

Sejak mengikuti ajang Idola Cilik, Cakka sudah berbakat membuat para anak-anak perempuan berteriak histeris. Apalagi jika bukan olah vocal dan penampilannya yang menarik. Alhasil, Cakka berhasil bertahan di Idola Cilik musim kedua selama 9 minggu.

Cakka Nuraga ©KapanLagi.com®

Usai Idola Cilik, Cakka membentuk duo bersama kakaknya Elang, The Finest Tree. Di balik The Finest Tree ada seorang musisi andal, Eross Chandra yang tak lain adalah gitaris dari Sheila On 7. Eross bertindak sebagai produser di sana.

Tentu saja, semakin bertambah usia, Cakka semakin percaya diri. Pasalnya,The Finest Tree sukses disambut banyak orang dengan berbagai project dan karya keren mereka. Dan, Cakka pun jadi idola baru para remaja gadis saat ini.

7. Angel Pieters

Perubahan Angels Pieters dari bintang Idola Cilik sampai kini jadi idola remaja memang cukup mencengangkan. Karenanya, gadis berusia 17 tahun itu berpenampilan bak seorang diva, elegan dan glamor.

Angelica Martha Pieters sendiri adalah runner up dari Idola Cilik musim perdana. Ia kalah mendulang voting dari Kiki pada tahun 2008 silam. Namun, popularitas Angel tak terhenti di sana. Ia justru lebih sukses dari sang juara satu.

Angel Pieters makin elegan ©KapanLagi.com®

Angel pernah berduet dengan penyanyi kawakan Ben Foster, kemudian mengisi banyak event-event berkelas lainnya, seperti AMI Awards. Semua ini jadi pembuktian Angel, kalau ia bisa mewujudkan mimpinya sebagai penyanyi dengan kerja kerasnya sendiri.

Nah, di antara para Idola Cilik yang sudah disebutkan tadi, siapa yang memiliki perubahan paling mengejutkan nih?

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

Rekomendasi
Trending