7 Lagu Hits Mancanegara Yang Ditulis Dalam Waktu Singkat

Penulis: Guntur Merdekawan

Diperbarui: Diterbitkan:

7 Lagu Hits Mancanegara Yang Ditulis Dalam Waktu Singkat
Lorde/Facebook©
Kapanlagi.com - Beberapa lagu membutuhkan waktu bulanan atau bahkan tahunan untuk ditulis dan disempurnakan. Kebanyakan para artis butuh waktu lama tersebut untuk membuat lirik terhubung dengan lagunya, atau menyamakan ketukan agar sama dengan riff, dan masih banyak lainnya.

Namun, beberapa lagu juga hanya membutuhkan waktu beberapa menit saja untuk dapat menciptakan lagu mereka. Entah karena faktor keberuntungan atau memang kemampuan sang penulis yang memang sedang bagus-bagusnya.

Dan pada artikel ini kita bakal kasih tau kamu 8 lagu hits pop mancanegara yang ditulis dalam waktu yang sangat cepat berdasarkan situs Wikipedia. Lagu apa sajakah itu? Yuk langsung kita simak.

1. Lorde - Royals

Kalian pasti pernah dengar lagu yang satu ini kan? Royals merupakan lagu hits dari Lorde yang menguasai chart musik di beberapa negara dan juga mendominasi stasiun radio dunia di sepanjang tahun 2013.

Lagu Lorde ini ternyata hanya ditulis dalam waktu 30 menit saja lho! Sebenarnya single yang memenangkan Grammy Awards untuk kategori Song of The Year ini bahkan tidak dijadwalkan untuk masuk pada album debut dari Lorde.


Video by: LordeMusic

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Icona Pop - I Love It

Icona Pop adalah duo DJ yang berasal dari Swedia beraliran house electro dan pop. Mereka didirikan pada tahun 2009 dan beranggotakan Caroline Hjelt dan Aino Jawo.

Nah, pada lagu yang berjudul I Love It, sang penulis lagu Charli XCX menyatakan bahwa dirinya menciptakan melodi dan lirik pada lagu tersebut hanya dalam 30 menit saja. Padahal lagu ini juga sempat mendapatkan sebuah penghargaan Song of the Year pada sebuah acara bertajuk P3 Gold.


Video by: Icona Pop

3. Kylie Minogue - I Should Be So Lucky

Lagu yang berikutnya datang dari Kylie Minogue, I Should Be So Lucky. Tembang lawas ini dirilis pada tahun 1987 silam dan masuk pada album debutnya yang berjudul KYLIE.

Tembang yang satu ini ditulis oleh Aitken dan Waterman dalam selang waktu 40 menit saja. Ceritanya, mereka lupa kalau punya janji ketemu dengan Kylie di sebuah studio, dan mereka menulis lagu tersebut secara tergesa-gesa saat Kylie menunggu di luar studio.

Lagu ini adalah pengantar nama besar Kylie di dunia musik lho! Sebuah single yang berhasil menguasai tangga lagu di berbagai negara dan juga masuk top 30 pada Billboard 100 di Amerika.


Video by: HCAESAR

4. The Rolling Stones - Satisfaction

Satisfaction adalah single hits dari The Rolling Stones, salah satu band rock and roll legenda asal Inggris. Lagu tersebut dirilis secara resmi pada tahun 1965 silam.

Sang gitaris, Keith Richards sedang tertidur di sebuah hotel di Florida, dan saat terbangun, dia dengan tergesa-gesa menulis lagu tersebut dalam 40 menit saja sebelum kembali tertidur. Pada saat rekaman tersebut didengarkan ulang, terdengar dua menit riff lagu Satisfaction, dan 40 menit dengkuran Keith Richards yang tertidur.


Video by: DaveClark5Hits

5. R.E.M - Losing My Religion

Salah satu lagu dari R.E.M yang sempat menjadi hits pada jamannya, Losing My Religion juga masuk pada daftar ini. Beberapa kalian mungkin sudah pernah dengerin lagu lawas yang tenar pada awal tahun '90an silam ini.

Salah satu single lain dari R.E.M yang berjudul Bad Day membutuhkan waktu 18 tahun untuk direkam dan disempurnakan, sedangkan lagu Losing My Religion sendiri hanya butuh waktu semalam saja. Sang gitaris, Peter Buck saat itu tengah minum bir dan belajar memainkan alat musik mandolin yang tanpa sengaja akhirnya menciptakan lagu Losing My Religion.


Video by: remhq

6. Kanye West - All Falls Down

Kanye West, rapper yang banyak terlibat kontroversi ini juga masuk pada daftar kita dengan lagunya yang berjudul All Falls Down. Lagu tersebut merupakan single yang dirilis pada tahun 2004 silam dan tergabung pada album debut West yang berjudul THE COLLEGE DROPOUT.

Lagu hip-hop yang juga turut melambungkan nama West ke dunia musik itu hanya ditulis dalam waktu 15 menit saja lho! Lirik dari lagu ini juga cenderung unik, menceritakan mengenai rasa tidak aman di dalam sebuah komunitas masyarakat, terutama kalangan kulit hitam.


Video by: KanyeWestVEVO

7. Blur - Song 2

Yang terakhir datang dari band rock asal Inggris, Blur dengan lagunya Song 2. Lagu yang satu ini dirilis pada tahun 1997 silam dan masuk pada album yang berjudul BLUR.

Member dari Blur sebenarnya lupa mengenai berapa lama mereka menulis lagu yang sempat memenangkan titel Best British Single ini. Namun mereka menyatakan kalau lagu tersebut hanya ditulis antara 10 hingga 30 menit saja.

Ada beberapa fakta unik mengenai lagu ini, Song 2 merupakan nickname awal saat pembuatan lagu tersebut, namun akhirnya judul tersebut lengket hingga sekarang. Lagu ini merupakan track nomor dua pada album BLUR dan merupakan single kedua yang diangkat dari album tersebut. Lagu ini berdurasi dua menit dan dua detik pas.


Video by: emimusic

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/gtr)

Rekomendasi
Trending