Diperbarui: Diterbitkan:
Mungkin karena memiliki kesamaan dalam cara pandang, influence musik, ataupun visi, pasangan kakak - adik ini kompak dalam satu band. Hal ini juga bisa menjadi keuntungan karena sebagai keluarga mereka akan selalu mendukung satu sama lain.
Setelah beberapa waktu lalu kita membahas band-band luar negeri yang punya personel bersaudara, kali ini target kita adalah musisi tanah air. Band apa sajakah yang menjadi penerus band bersaudara seperti Koes Plus? Mari kita simak
berita selengkapnya.
Advertisement
©KapanLagi.com®
Masih berusia muda, kedua musisi ini kompak bermusik bersama untuk mengejar passion mereka. The Finest Tree yang beranggotakan Elang dan Cakka ini menjadi pembuka daftar band lokal yang personelnya bersaudara.
Grup asal Yogyakarta ini dibina oleh Eross Candra, gitaris Sheila On 7. Eross melihat bakat dalam diri Cakka, jebolan Idola Cilik sejak ia kelas 4 SD. Kemudian ia tertarik untuk membuat project spesial.
Akhirnya, terbentuklah project bernama The Finest Tree, dengan konsep duo berpersonelkan Cakka bersama sang kakak, Elang Nuraga. Duo ini mampu menyita perhatian dengan musikalitas yang hebat dan kemasan yang berbeda.
Sstt, ada sedikit bocoran tentang Elang Nuraga. Ternyata sang kakak ini ngefans berat dengan Maudy Ayunda loh. Kira-kira cintanya bakal terbalas nggak ya?
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
©KapanLagi.com®
Bakat musik nampaknya memang sudah turun temurun dimiliki oleh keluarga Puradiredja. Angga (vokalis) dan Widi (drummer) merupakan motor utama penggerak Maliq and D Essentials.
Peran mereka dalam band beraliran soul tersebut cukup vital. Banyak lagu-lagu andalan Maliq and D Essentials lahir dari tangan dingin mereka.
Yap, meski berposisi sebagai drummer, ternyata Widi punya keahlian khusus untuk menciptakan tembang hits. Sedangkan Angga yang sering salah dipanggil 'Maliq' sukses menjadi frontman yang mampu memimpin rekan-rekannya.
Pasangan dua bersaudara ini ternyata sangat rukun sejak kecil. Tumbuh besar bersama, mereka sempat punya perbedaan dalam selera musik, tapi akhirnya bersatu dalam Maliq and D Essentials.
Advertisement
©KapanLagi.com®
Band satu ini merupakan salah satu raksasa musik tanah air. Berbekal skill masing-masing personel yang di atas rata-rata, d Masiv mampu menelurkan karya-karya jempolan.
Adalah Ryan dan Kiki, duo yang menjadi pondasi utama grup asal Jakarta ini. Band yang memenangi berbagai festival ini semakin berjaya saat karya mereka masuk dapur rekaman.
Awalnya banyak yang tak menyangka jika mereka berdua bersaudara. Dari cara berpenampilan, keduanya punya ciri khas masing-masing.
Namun, kekompakan mereka sebagai saudara dan rekan band tak dipungkiri bisa membawa d Masiv sampai sejauh ini.
KapanLagi.com/Budy Santoso
Melihat sekilas, memang dua orang ini punya kemiripan wajah yang cukup kental. Andy dan Magi merupakan musisi yang setia berjuang bersama dalam Rif sejak 1996 lalu.
Sebelum bersatu Rif, Magi sang adik sempat tergabung dengan beberapa band beraliran serupa. Ia tercatat pernah menjadi bagian dari Newspaper, Red Pinky, dan Sneeze Band.
Lain lagi dengan Andy. Selain bermusik, rupanya sang vokalis ini juga pernah berakting bersama Jikun, gitarisnya.
Sebagai band rock papan atas, Rif menganggap cara berpakaian sebagai hal yang penting. Kerap tampil dengan hitam-hitam dan make up serba gelap, membuat nuansa rock semakin terasa.
©KapanLagi.com®
Siapa yang masih ingat dengan grup lawas Bragi? Band yang memulai karir di akhir 90-an ini punya 4 album studio dan 1 album The Best of.
Tiga dari empat personel Bragi adalah satu keluarga. Aldi, Echa, dan Rendi merupakan bagian keluarga Dimas Wahab. Sayang, pada 2007 mereka sudah tak berkarya lagi.
Namun siapa sangka formasi awal Bragi ternyata melibatkan aktor Tora Sudiro. Karena ingin melanjutkan studinya, Tora akhirnya menyatakan mundur dari band tersebut.
©KapanLagi.com®
Sebagai penutup kita sajikan sesuatu yang sedikit berbeda. Boyband fenomenal yang satu ini juga punya duo dalam formasi mereka.
Adalah Ilham dan Reza, dua personel yang bersaudara yang kompak sekaligus jail. Selisih umur mereka berdua yang tak terpaut jauh membuat mereka sering berselisih.
Dalam Smash, mereka juga punya peran berbeda. Reza lebih punya skill dance dan ngerap lebih jago. Sedangkan Ilham punya suara lembut yang sering membuat fans wanita histeris.
Karena banyak dari saudara kandung yang sukses dalam satu band, kenapa kamu nggak mencoba? Kalau sama-sama punya minat dan kemampuan, rasanya berkarir dalam satu profesi akan jadi pengalaman seru.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/niz)
Advertisement