6 Lagu Indie Romantis Yang Bisa Dinyanyikan di Pernikahanmu Nanti

Penulis: Girindra Permana Cahya

Diperbarui: Diterbitkan:

6 Lagu Indie Romantis Yang Bisa Dinyanyikan di Pernikahanmu Nanti
image via: theodysseyonline.com

Kapanlagi.com - Betapa indahnya ketika kita mendapatkan perhatian dari seseorang yang kita cinta. Tak cukup itu, kita juga memberikan hal yang sama kepada dirinya. Sebuah kesederhanaan yang menyenangkan bukan?


Pernikahan menjadi muara dari hubungan percintaan. Kemudian memberikan afeksi pada pasangan hingga menua sampai maut memisahkan.


Punya angan-angan sama seperti itu? Bisa jadi lagu-lagu romantis pilihan tim KapanLagi.com ini jadi favorit kalian atau bahkan jadi lagu yang dimainkan di saat pernikahanmu nanti. Berikut lagu-lagu dari musisi-musisi indie tanah air yang punya emosi sama dengan apa yang kamu pikirkan.

1. Payung Teduh - Berdua Saja

Sesuai dengan namanya, Payung Teduh memang bisa membuat 'teduh' para pendengarnya dengan lagu-lagunya yang syahdu. Seperti halnya pada lagu Berdua Saja yang mereka ciptakan.

Lagu syahdu ini menceritakan momen di mana benar-benar menengangkannya mempertanyakan sebuah keseriusan untuk hubungan yang telah dibangun bersama kekasih. Deg-degan tapi isi hati juga gak bisa bohong kalau ingin memiliki. Pffftt~

Salah satu lirik yang paling kena di hati adalah di akhir lagu yang berbunyi, 'Mungkinkah kita ada kesempatan, ucapkan janji takkan berpisah selamanya'. Apa kamu merasakan hal yang sama? 

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

2. Mocca - I Love You Anyway

Grup Mocca juga salah satu band indie yang menjadi gudangnya lagu-lagu romansa. Salah satunya lagu berjudul I Love You Anyway berikut ini.

Meskipun bosan ketika melihat pasangan pakai kaos itu lagi (biasanya sih cewek yang kayak gini), kamu tetap mencintai pasanganmu apa adanya. Kemanisan yang sederhana. Asek~

Jika sudah benar-benar fit dan nyaman dengan perasaan cinta pada seseorang, rasanya kita akan mencari-cari alasan untuk tetap bersama dengan pasangan walau sebenarnya kita ogah. Sejalan dengan lirik I Love You Anyway yang berbunyi, 'Now look at you wearing that shirt again, dont you realize how ugly that thing is. But even so, I love you anyway, no matter how things have gone you always have me'.

3. Banda Neira - Sampai Jadi Debu

Banda Neira membingkai manis sebuah kisah percintaan dengan lirik dan melodi yang syahdu. Semua ada dalam lagu Sampai Jadi Debu yang masuk dalam album YANG PATAH TUMBUH, YANG HILANG BERGANTI.

Rara Sekar dan Ananda Badudu menceritakan sebuah keinginan untuk menjalin sebuah cinta yang longlast. Selalu bersama pasangan dalam walau datang 'badai', sampai tua, sampai jadi debu. 

Emosi cinta dalam lagu ini bisa dirasakan sangat besar. Dengan lirik yang deep dan alunan piano melankolis, hal ini bisa membuat tengkuk merinding karenanya. 

4. Bubu Giri - What About Us

Sangat naif jika kita mengira jalannya percintaan akan mulus-mulus saja. Bumbu-bumbu pertengkaran atau selisih paham juga sudah pasti ada dalam satu hubungan percintaan hingga pernikahan nanti.

Love will find the way, secara garis besar itulah yang disampaikan Bubu Giri lewat What About Us. Cinta yang sesungguhnya tentunya akan mencari jalan keluar dari setiap masalah yang ada. Merasa tak diperlakukan baik oleh pasangan, kenapa tak diobrolkan saja dan cari jalan keluarnya bersama-sama?

Manis dan penuh emosional, kiranya itu kata yang tepat untuk menggambarkan lagu ini. Ditambah lagi lirik yang dewasa banget dalam menyelesaikan perkara cinta, rasanya ini benar-benar cocok dinyanyikan di pernikahan kalian sebagai simbol pengukuhan kerjasama antara pasangan dengan kamu dalam mengarungi bahtera rumah tangga ke depannya.

5. Senar Senja - Menua Berdua

Setelah menemukan tambatan hati, siapa sih yang tak mau untuk menua bersama dengan pasangan yang dicintai? Apalagi sampai mengakui bahwa berjalan terus dengan kekasih tak membuatnya sama sekali bosan. Hmm, manis banget ya?

Semuanya tersaji dalam musik yang dimainkan oleh duo akustik folk bernama Senar Senja yang berjudul Menua Berdua. Dari judul aja udah sweet banget kan?

Kalian akan merasakan emosi yang makin lama makin naik karena masuknya instrumen ritmik yang dimulai sejak pertengahan lagu. Emosi ini seakan menggambarkan keinginan untuk 'Menua Berdua' yakin makin lama makin kuat.

6. Maliq And D Essential - Pilihanku

Jatuh cinta memang menyenangkan. Saking banyaknya rasa menyenangkan yang ada terkadang kita tidak bisa menjabarkan emosi yang kita rasakan dengan kata-kata, namun satu yang jelas itu membuat kita bahagia.

Kebahagiaan ini yang mendasari kita untuk berjalan lebih jauh dari hubungan sebelumnya. Seperti lagu Maliq And D Essential yang berjudul Pilihanku berikut.

Kalau bicara lirik paling romantis ada di bagian akhir yang berbunyi, 'Jadilah yang terakhir, tuk jadi yang pertama, tuk jadi selamanya'. Siapa sih yang gak kepengen jadi yang pertama dan terakhir untuk pasangan?

(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)

(kpl/otx)