Diperbarui: Diterbitkan:
Ketiga musisi tersebut menampilkan hits lagu-lagu cinta karya mereka. Riuh histeris penonton, khususnya dari kaum Hawa, seketika pecah di saat Bemby Noor muncul membawakan lagu Baby I Love You.
"Kita akan bawakan karya-karya yang sangat spesial. Di sini banyak sahabat-sahabat kita, seperti Sammy Simorangkir, Marcell dan Afgan," ucap Bembi di atas panggung dan disambut tepukan tangan dari arah penonton.
Sebagaimana tema friendship di konser itu, Marcell didapuk menjadi sahabat 3 Composer pertama yang menyumbang suara emasnya. Alunan syahdu pun mengusap manja penonton yang hadir.
Advertisement
Begitupun dengan Sammy Simorangkir dan Afgan yang sukses memporak-porandakan hati para kaum hawa lewat lagu-lagunya. Jerit histeris penonton seolah tak berkesudahan sepanjang konser berlangsung.
Secara keseluruhan, konser yang digagas oleh Tengku Shafick, Bemby Noor dan Mario Kacang ini sukses memanjakan penonton lewat lagu bertemakan cinta miliknya. Setidaknya hal itu membuktikan bahwa mereka adalah rajanya pencipta lagu cinta di tanah air ini.
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(Ayo ikuti saluran WhatsApp KapanLagi.com biar enggak ketinggalan update dan berita terbaru seputar dunia hiburan tanah air dan juga luar negeri. Klik di sini ya, Klovers!)
(kpl/tov/trn)
Advertisement